Tiga Rumah Disambar Petir
Rabu, 13 Maret 2013 – 08:56 WIB

Tiga Rumah Disambar Petir
MAJALENGKA – Warga Dusun Cihoe, Desa Ciborelang, Kecamatan Jatiwangi dikagetkan dengan adanya petir yang menyambar rumah. Sedikitnya, tiga rumah di lingkungan RT 01 RW 09 desa tersebut tersambar petir, Selasa (12/3). Tanto mengungkapkan, tidak ada korban jiwa dalam musibah tersebut. Namun, beberapa peralatan elektronik rusak. Bahkan, setidaknya listrik di tiga rumah itu rusak dan padam. Petugas PLN setempat langsung datang dan memperbaiki listrik yang terkena petir itu.
Informasi dihimpun Radar (Grup JPNN), peristiwa mengejutkan tersebut terjadi sekitar pukul 15.15 WIB. Di daerah tersebut saat itu, cuaca terlihat mendung. Belum sempat hujan turun justru petir langsung menyambar. Sontak, kilat langsung menyambar tiga rumah yang diketahui milik Warman (53), Metro (45), dan Nunung (27).
Baca Juga:
“Saya kaget ada suara petir yang sangat dekat. Selang beberapa menit setelah adanya petir warga berteriak dan berhamburan keluar rumah,” kata warga setempat, Tanto Supriatna.
Baca Juga:
MAJALENGKA – Warga Dusun Cihoe, Desa Ciborelang, Kecamatan Jatiwangi dikagetkan dengan adanya petir yang menyambar rumah. Sedikitnya, tiga
BERITA TERKAIT
- Gunung Ibu Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 400 Meter
- Geger Mayat Tanpa Identitas di Lampung Selatan, Ini Ciri-cirinya
- Kirab Mahkota Binokasih Warnai Hari Jadi ke-543 Kabupaten Bogor
- Dilaporkan ke Polda Jateng, Bambang Wuragil Dituduh Telantarkan Anak
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki