Tiga Terduga Pelaku Penjambretan Dibebaskan
jpnn.com - JAYAPURA - Tiga orang tahanan yang diduga pelaku penjambretan di Depan Bank Papua, Entrop, Distrik Jayapura Selatan akhirnya dibebaskan oleh Polsek Jayapura Selatan karena tidak cukup bukti.
Kanitreskrim Polsek Jayapura Selatan, Ipda Widodo menyampaikan, salah satu dari tiga orang tersebut berinisial DA yang bersama dua temannya diamankan oleh Tim Opsnal Polsek Japsel pada Jumat (5/9) lalu. Mereka sempat diamankan berdasarkan laporan korban penjambretan, Amanda Wanggai (22) yang ciri-ciri pelaku hampir sama dengan salah satu dari tiga orang tersebut. Termasuk motor yang dipakai oleh DA juga sama dengan pelaku penjambretan sehingga korban hampir yakin bahwa merekalah pelakunya.
“Kita sudah memanggil saksi lainnya karena waktu itu korban dibonceng oleh temannya. Makanya kemarin kita bilang kalau tiga orang ini adalah terduga, dan belum bisa ditetapkan. Nah setelah kami panggil saksi lainnya, lalu kita kroscek ternyata bukti kurang kuat sehingga kita lepaskan tiga orang tersebut,” jelasnya seperti dilansir Cenderawasih Pos (Grup JPNN), Rabu (10/9).
Diberitakan sebelumnya, kejadian ini bermula dari penjambretan yang dialami oleh Amanda Wanggai (22) warga Dok V atas, Distrik Jayapura Selatan yang dijambret di Depan Bank Papua Entrop, Kamis (4/9) sekitar pukul 21.30 WIT. Akibat dari penjambretan itu, korban kehilangan tas yang berisi uang Rp 3,4 juta, HP merk Oppo, HP Samsung S4, HP Blackberry, dan tiga buah ATM bank BCA, Mandiri, dan Bank Papua.
Korban kemudian melaporkan hal itu ke Polsek Jayapura Selatan, dan bersamaan dengan itu muncul pelaku yang hendak mengurus motornya. Sehingga ketika pelapor mencurigai tiga orang tersebut, pihak Polsek langsung mengamankan mereka beserta barang bukti sepeda motor Honda Beat.(rib/tri)
JAYAPURA - Tiga orang tahanan yang diduga pelaku penjambretan di Depan Bank Papua, Entrop, Distrik Jayapura Selatan akhirnya dibebaskan oleh Polsek
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kapolres Inhu & Tim Pamatwil Polda Riau Cek Kesiapan TPS Khusus
- TNI-Polri Bersinergi Jaga Situasi Kondusif & Mewujudkan Pilkada Damai di Sumsel
- Propam Razia Ponsel Anggota, Siapa yang Punya Aplikasi Judi Online?
- Polda Jawa Barat Gagalkan Peredaran 1 Juta Butir Obat Keras Ilegal
- PPPK 2024 Tahap II: Kaltim Siapkan 9.195 Formasi, Ada Syarat Umum & Khusus Bagi Pelamar
- Ratusan Polisi Bersiaga Amankan Wisuda di Kampus Unpar Bandung Pascateror Bom