Tiga Tersangka Teroris Hidup, Salah Seorang Wanita Hamil
Kamis, 17 September 2009 – 11:51 WIB
JAKARTA- Mabes Polri memastikan salah seorang dari tiga identitas tersangka terorisme yang masih hidup dalam aksi pengepungan Densus 88 di Mojosongo, Solo, berjenis kelamin perempuan.
“Salah seorang dari tiga orang yang hidup itu wanita hamil. Untuk keterangan yang mendetail kita tunggu keterangan dari petugas di TKP,” ujar Kepala Divisi Humas Mabes Polri, Irjen Nanan Sukarna dalam jumpa pers di kantornya, Jalan Trunojoyo, Jakarta Selatan, Kamis (17/9).
Nanan menambahkan, perempuan yang tengah hamil tua itu kini telah dibawa ke rumah sakit. Sebelumnya diketahui perempuan hamil itu bernama Putri Munawaroh, istri dari Susilo, pemilik rumah. Sementara dua tersangka teroris lain yang hidup adalah mereka yang telah ditangkap sebelumnya.
Drama pengepungan Densus 88 terhadap sebuah rumah di kampung Kepuh Sari, RT 03/11, Kelurahan Mojosongo, Kecamatan Jebres, Solo berlangsung sejak Kamis 16 September pukul 23.00 WIB. Hingga kini lokasi kejadian itu masih diawasi ketat oleh polisi. (wid/RMOL/JPNN)
JAKARTA- Mabes Polri memastikan salah seorang dari tiga identitas tersangka terorisme yang masih hidup dalam aksi pengepungan Densus 88 di Mojosongo,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- BEST Outlook 2025, Sejumlah Tantangan yang Akan Dihadapi Menuju Indonesia Emas 2045
- Prabowo Pangkas Anggaran Makan Bergizi Gratis Jadi Rp 10 Ribu Per Porsi
- HKN Ke-60, Tangsel Berkomitmen Capai Kota Sehat Bertaraf Internasional
- Dukung Kenaikan Gaji Guru, GP Ansor Soroti Nasib Honorer dan Penerapan yang Merata
- Rampung Diperiksa, PK Alex Semoga Jadi Momentum Perbaikan Sistem Peradilan
- 26 Pati Polri Naik Pangkat, 2 Irjen Resmi jadi Komjen