Tiga Video Porno Pelajar Goncang Kutai Kertanegara
Sabtu, 20 Oktober 2012 – 12:02 WIB
Kepala Badan Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (BKBP3A) Kukar Aji Lina Rodiah mengatakan, selama ini belum ada laporan adanya peredaran video porno kepada pihaknya.
Kendati begitu, sejumlah cara sudah dilakukan oleh BKBP3A Kukar untuk mencegah anak usia dini melakukan tindakan tidak senonoh. Pihaknya sejak 2010 telah membentuk Forum Anak Kukar. Perkumpulan ini sejenis komunitas yang anggotanya merupakan anak usia dini.
Kini perkumpulan forum anak ini tak hanya di tingkat kabupaten. Tapi sudah mulai menyebar hingga kecamatan dan kelurahan. Tiap bulan biasanya forum anak ini memiliki aktivitas, seperti mengenalkan perilaku hidup yang baik, mencegah pergaulan bebas, hingga bahaya HIV/AIDS.
Selain itu, pihaknya juga sudah sering kali menyosialisasikan bahaya seks bebas di kalangan pelajar. Lina mengatakan, seorang anak di bawah umur yang menjadi pelaku video porno, sejatinya diberlakukan sesuai usianya. Jika ada pihak tertentu atau polisi yang mengasarinya, itu melanggar hukum. “Kami siap mendampingi anak itu (pelaku video porno, Red). Meski anak itu adalah pelakunya, tapi tetap dia adalah anak usia dini, yang butuh perlindungan dan bimbingan,” jelasnya. (rom/kri/far/fuz/jpnn)
PERGAULAN bebas di Kutai Kartanegara (Kukar) semakin memprihatinkan. Tiga video porno mencuat bulan ini, jelas menggoncang masyarakat di kabupaten
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Korban Banjir Rob di Tulang Bawang Terima Bantuan 1 Ton Beras
- Misteri Mahasiswa Unej Ditemukan Tewas Seusai Terjatuh dari Gedung Kampus
- Ngeri, Rem Truk Blong Tabrak Beberapa Kendaraan di Sukabumi, Ibu Hamil Meninggal
- Pemprov Uji Coba Helipad Kantor Gubernur Papua Barat
- Menyamar Jadi Pembeli, Polisi Tangkap Wiraswasta & Mahasiwa Pembawa 2,6 Kg Sabu-Sabu di Siak
- 4 Rumah dan 1 Bengkel di Agam Terkena Longsor, 22 Jiwa Terdampak