Tiket Mudik Lebaran Ludes Terjual
Minggu, 15 Agustus 2010 – 10:04 WIB
HANG NADIM - Anda yang bersiap mudik lebaran di kampung halaman sepertinya bakal kecewa. Pasalnya tiket tiga maskapai seperti Mandala, Batavia dan Sriwijaya kini sudah habis dibooking calon penumpang. Ketiga maskapai tersebut melayani rute padat penumpang seperti Padang, Palembang, Medan, Yogyakarta, Surabaya dan Jakarta.
Alvin manager Batavia Air Batam mengaku, tiket mudik lebaran maskapai Batavia Air tujuan Batam ke berbagai kota di Indonesia untuk tanggal 1-9 September telah ludes. Penerbangan Batam-Jakarta misalnya, meski ada tiga kali penerbangan per harinya, akan tetapi kapasitas kursi telah full booking. Harga tiket ke Jakarta ini paling rendah dijual Rp1.180.000.
Begitupun tiket Batavia tujuan Batam-Yogyakarta juga penuh. Pihak Batavia menjual tiket seharga Rp1,6 juta. Tak kalah lebih padatnya tujuan Batam-Surabaya juga full dengan harga Rp1.650.000, Batam-Palembang pun telah ludes dengan harga tiket Rp800 ribu, terakhir Batam-Tanjungkarang Lampung juga sudah habis dipesan dengan harga tiket Rp800 ribu.
"Memang saat fix season kondisi ini tidak bisa kita bendung. Sebab kebijakan kita membuka tiket lebaran sejak awal puasa sudah dimulai tanpa menunggu harga tuslah dari pemerintah," ujar Alvin kepada wartawan, Jumat (13/8).
HANG NADIM - Anda yang bersiap mudik lebaran di kampung halaman sepertinya bakal kecewa. Pasalnya tiket tiga maskapai seperti Mandala, Batavia
BERITA TERKAIT
- Penganiayaan Dokter Koas, Ini Alasan Polisi Periksa Lady Aurellia dan Ibunya di Polsek, Oalah
- Siswa SD Tewas saat Latihan Renang, Polisi Bergerak
- Polda Jabar Siapkan Rekayasa Lalin di Puncak Bogor saat Libur Nataru
- KM Beringin Jaya Mati Mesin di Perairan Pulau Tolonou, Puluhan Penumpang Dievakuasi
- Honorer Tua Ikut Seleksi Kompetensi Teknis Tambahan PPPK 2024, Semoga Lulus Semua
- 6.070 Honorer Ikuti Seleksi Kompetensi PPPK, Persaingan Ketat, Jangan Sia-siakan Kesempatan