Tiket Pesawat Mahal, Omzet Agen Perjalanan Anjlok 50 Persen
jpnn.com, BONTANG - Harga tiket pesawat yang mahal membuat pembelian di beberapa agen di Kalimantan Timur mengalami penurunan.
Pemilik PT Bontang Indah Wisata Sulaiman mengatakan, hingga kini baru 50 konsumen yang melakukan transaksi pembelian, baik mengunjungi kantor agen langsung maupun pemesanan melalui website.
“Padahal tahun lalu jumlahnya mencapai ratusan orang yang memesan tiket,” kata Sulaiman beberapa waktu lalu.
BACA JUGA: Libur Sekolah dan Tiket Pesawat Mahal, Penumpang Kapal Bakal Membeludak
Menurut dia, saat ini masyarakat memilih mudik menggunakan kapal. Setiap hari selalu ada yang menanyakan informasi tarif kapal di kantornya.
Apalagi bakal ada program mudik gratis yang dibiayai langsung oleh perusahaan badan usaha milik negara (BUMN).
“Dua orang sehari pasti tanya jadwal keberangkatan kapal ke sini,” ucapnya.
Sulaiman mengaku pendapatannya berbanding jauh dengan tahun lalu. Saat ini omzet masih berada di kisaran Rp 530 juta. Sulaiman mampu mendapatkan Rp 1 miliar setahun lalu.
Harga tiket pesawat yang mahal membuat pembelian di beberapa agen di Kalimantan Timur mengalami penurunan.
- Imbas PPN 12 Persen, Harga Tarif Pesawat Bakal Turun 10 Persen
- Kabar Baik, Harga Tiket Garuda Siap Turun, Catat Syarat & Ketentuannya
- Mulai Desember 2024, Garuda Indonesia Bakal Turunkan Harga Tiket Rute Domestik
- Pertamina Patra Niaga Siap Dukung Kebijakan Harga Khusus Avtur Nataru di 19 Bandara
- Libur Nataru, Pemerintah Bakal Segera Turunkan Harga Tiket Pesawat
- Menjelang Natal dan Tahun Baru, Garuda Pastikan tidak Ada Kenaikan Harga Tiket