Tim 7 Jokowi Rayakan Kemenangan Prabowo-Gibran dengan Membantu Masyarakat
Dia menilai dengan kegiatan yang positif seperti ini pihaknya ingin terus menjaga euforia kemenangan Prabowo-Gibran dapat dirasakan semua rakyat.
Terutama membantu masyarakat kurang mampu untuk bisa merasakan keadilan sosial dan kesejahteraan hadir saat Prabowo-Gibran memimpin Indonesia.
"Kita pengen semangat kesatuan dan kebersamaan itu muncul kembali seperti yang terjadi pada saat kemenangan Presiden Jokowi di tahun 2014, rakyat semua keluar menanti Prabowo-Gibran dilantik di pinggir jalan dan rakyat menyambutnya dengan baik," pungkasnya.
Sebagai informasi relawan Tim 7 Jokowi terdiri dari Laskar Cahaya Timur Indonesia, POSRAYA Indonesia,Timbul Sehati Indonesia, Gerakan Rakyat Nusantara, Senyum Penuh Damai (Sepeda), Kerja Cerdas Ikhlas, dan GARAMIRO menyatakan diri sebagai mitra pemerintahan Prabowo-Gibran.
Mereka bertekad kuat menyukseskan program presiden dan wakil Presiden terpilih.
Riyan warga Menteng Wadas Timur mengucap terimaksih dengan kegiatan tasyakuran kemenangan Prabowo-Gibran yang digagas relawan Tim 7 Jokowi.
Dia berharap kegiatan itu dapat terus terlaksana dan meminta tak hanya sekedar susu dan makan gratis.
"Terimakasih banyak susu sama makan gratisnya, saya berharap nanti bisa ada bantuan yang lebih merakyat lagi. Semoga kegiatan kaya begini enggak berhenti," ujar Riyan. (dil/jpnn)
Relawan Tim 7 Joko Widodo (Jokowi) merayakan kemenangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka menjadi Presiden dan Wakil Presiden terpilih 2024-2029
Redaktur & Reporter : M. Adil Syarif
- Pemerintahan Prabowo-Gibran Soroti Pengendalian Polusi di Jabodetabek
- Serikat Pekerja NIBA ALI Gelar Family Gathering dan Syukuran Atas Pelantikan Prabowo-Gibran
- Layani Energi ke Pelosok Negeri, Pertamina Tambah Penyalur 40 BBM Satu Harga
- Kemenpora Pastikan Pembangunan Kepemudaan Selaras dengan Asta Cita Prabowo-Gibran
- Saleh Daulay: Awal Kepemimpinan Prabowo Dibuka dengan Harapan, Banyak yang Mendoakan
- Tantangan dan Harapan Terhadap Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah yang Baru