Tim 8 Usai, Susno Duadji Aktif Lagi
Selasa, 17 November 2009 – 21:38 WIB
Tim 8 Usai, Susno Duadji Aktif Lagi
Bahkan ditegaskan Susno pula, demi menjamin netralitas itu dirinya sudah tidak terlibat dalam penyidikan. Menurutnya, ini dilakukan untuk menjamin penuntasan dugaan penyalahguanaan wewenang dan pemerasan itu berjalan sesuai jalur hukum yang berlaku. "Saya tidak dilibatkan dengan penyidikan pimpinan KPK non aktif itu," tambahnya.
Baca Juga:
Lalu bagaimana dengan dugaan keterlibatan dalam kasus kriminalisasi pimpinan KPK lantaran menemui Anggoro Widjojo di Singapura? Menanggapi pertanyaan ini, Susno mengatakan, dirinya ke Singapura untuk membujuk agar Anggoro bisa diperiksa.
Saat itu, papar Susno, Anggoro tak mau dimintai keterangan jika tak ada jaminan dirinya tak ditangkap. Atas dasar itu, Susno terbang ke Singapura untuk mempertemukan Anggoro dengan anak buahnya yang melakukan penyidikan. Setelah itu, Susno mengaku tak tahu-menahu dengan proses pemeriksaan atas Anggoro. ‘’Saya dimintai bantuan (membujuk Anggoro)," kilahnya.(zul/jpnn)
JAKARTA - Rampungnya tugas Tim 8 menjadi berkah tersendiri bagi Komjen (pol) Susno Duaji. Berakhirnya masa tugas tim bentukan presiden itu membuat
Redaktur & Reporter : Antoni
BERITA TERKAIT
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?
- Menjelang Mukernas dan Pelantikan, PP ISNU Gelar Fun Walk Serta Go Green di CFD Thamrin
- KPPI 2025 Siap Digelar, PENEMU Dorong Perempuan Ambil Peran Strategis
- Pemerintah Klaim Tarif Impor Trump dari AS Tak Ganggu Swasembada Nasional
- OTT Dugaan Politik Uang PSU Pilkada Serang, Bawaslu Sita Barbuk Uang & HP
- 5 Berita Terpopuler: Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil, Sejumlah Aset Disita, Fakta Terungkap