Tim AKBP Panji dari Jakarta Sampai Menyeberang ke Sumsel, Apa yang Dikejar?
jpnn.com, JAKARTA - Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Pusat menangkap lima kurir narkoba di Sumatera Selatan. Dari para pelaku, polisi menggagalkan peredaran 20,9 kg sabu-sabu.
Kasat Resnarkoba Polres Metro Jakarta Pusat AKBP Indrawienny Panjiyoga mengatakan lima tersangka diamankan saat hendak menyelundupkan sabu-sabu seberat 20,9 kilogram dari Sumatera ke Jakarta.
Panji menerangkan pihaknya menangkap lima tersangka di Rest Area Terpeka KM 269, Mesuji, Sumatera Selatan pada Rabu (23/3) sekitar pukul 10.00 WIB.
"Di sana menemukan tersangka sebanyak lima orang di dalam mobil Avanza," kata Panji di Jakarta, Rabu (30/3).
Panji menambahkan pengedar tersebut berusaha mengelabui petugas kepolisian dengan menyembunyikan barang haram tersebut di kotak sound system.
"Jadi, sabu-sabu ini ditutup di belakang sound system," perwira menengah Polri itu.
Selain sabu-sabu, barang bukti lain yang disita polisi ialah satu mobil dan enam unit ponsel. (mcr18/jpnn)
Polres Metro Jakarta Pusat mengamankan lima kurir narkoba. Puluhan kilogram sabu-sabu diamankan.
Redaktur : Fathan Sinaga
Reporter : Mercurius Thomos Mone
- Komitmen Kapolda Lampung, Berantas Narkoba Tanpa Kompromi
- Petugas Bersenjata Api Kawal Pemindahan 2 Napi Bandar Narkoba ke Nusakambangan
- Kasus Guru Honorer Supriyani: Dokter Forensik Ungkap Kondisi Luka di Paha Siswa, Ternyata
- Spesialis Pencurian Toko Baju Lintas Provinsi Diamankan, Kerugian Rp2 Miliar
- Bea Cukai dan Bareskrim Polri Bongkar Penyelundupan Narkotika di Perairan Aceh Tamiang
- Efek Kasus Guru Honorer Supriyani: Camat-Jaksa Hilang Jabatan, Polisi Diperiksa Propam