Tim AMIN Ingatkan KPU untuk Berkoordinasi Sebelum Tetapkan Jadwal Debat

Tim AMIN Ingatkan KPU untuk Berkoordinasi Sebelum Tetapkan Jadwal Debat
Paslon capres-cawapres dari Koalisi Perubahan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar memamerkan nomor urut peserta Pilpres 2024. Anies-Muhaimin memperoleh nomor 1 pada pengundian nomor urut Peserta Pilpres 2024 dalam rapat pleno Komisi Pemilihan Umum (KPU) di Jakarta, Selasa malam (14/11/2023). Foto: Ricardo/jpnn.com

jpnn.com, JAKARTA - Timnas Pemenangan Anies-Muhaimin (AMIN) menyesalkan KPU yang sudah menetapkan tanggal debat pasangan capres-cawapres tanpa berdiskusi terlebih dahulu dengan para tim sukses peserta pilpres tersebut.

Dewan Penasihat Timnas Pemenangan AMIN Sulaiman Sakieb mengingatkan KPU bahwa yang paling berkepentingan dengan debat itu adalah rakyat.

"Artinya, rakyat harus tahu persis debat tanggal berapa, akan dilakukan di mana, siapa yang akan tampil, materinya apa, dan seterusnya," ujarnya Kamis (23/11).

Selain itu pula, katanya melanjutkan, para capres dan cawapres juga harus mempersiapkan diri untuk memberikan yang terbaik saat tampil dalam debat tersebut. Padahal sampai hari ini, timses belum menerima materi apa yang akan diperdebatkan.

"Karena itu, jangan sampai penetapan jadwal dilakukan tanpa koordinasi dengan baik, (yang) hanya akan menguntungkan pasangan calon tertentu," tegasnya. (jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:

Dewan Penasihat Timnas Pemenangan AMIN Sulaiman Sakieb mengingatkan KPU bahwa yang paling berkepentingan dengan debat itu adalah rakyat


Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : JPNN.com

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News