Tim Anies-Sandi: Astagfirullah, Fitnah Apalagi Ini?

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Bidang Advokasi dan Keamanan pasangan calon Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan-Sandiaga Uno, Yupen Hadi kaget, saat mendengar telah beredar rekaman di dunia maya yang seolah-olah menyebut ada perselingkuhan antara Sandiaga dengan artis Marcella Zalianty.
"Astagfirullah, fitnah apalagi ini. Saya pastikan itu sudah pasti fitnah, seperti yang sudah-sudah," ujar Yupen kepada JPNN, Rabu (12/4).
Yupen menduga, rekaman yang diunggah di laman YouTube tersebut sengaja untuk memengaruhi masyarakat, demi menggerus popularitas Anies-Sandi.
Namun demikian, Yupen optimistis masyarakat tidak akan terpengaruh. Karena mengetahui kredibilitas dan kemampuan Anies-Sandi untuk memimpin Jakarta lima tahun ke depan. "Enggak mutu (rekamaannya)," tutur Yupen.
Wakil Ketua Bidang Advokasi dan Keamanan pasangan calon Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan-Sandiaga Uno, Yupen Hadi kaget, saat mendengar telah
Redaktur & Reporter : Ken Girsang
- Program Si Iklas Besutan Sandiaga Uno Hadirkan Pelatihan Kedua, Diikuti 50 Peserta
- ISACA Indonesia Lantik Pengurus Baru 2025-2027 di Annual General Meeting 2025
- Sandiaga Uno: Istikamah Jadi Kunci OK OCE Memperluas Bisnis dan Lapangan Kerja
- Sandiaga Uno: SI IKLAS jadi Awal Kebangkitan Ekonomi
- Sandiaga Uno Dorong Bali menjadi Pusat Wisata Medis
- Sandiaga Uno Apresiasi Program UMKM Start Up di Bogor