Tim APHO Indonesia Dapat Dana Pembinaan Rp 100 Juta
jpnn.com, JAKARTA - Delegasi Indonesia menorehkan prestasi dalam Kompetisi Asian Physics Olympiad (APhO) 2024 di Malaysia.
Tim yang terdiri dari 8 orang pelajar SMA terpilih ini meraih satu medali emas, satu medali perak, tiga medali perunggu dan tiga Honorable Mention
Atas pencapaian itu, Crystalin memberi penghargaan berupa dana pembinaan sebesar Ro 100 juta melalui Yayasan Sinergi Mencerdaskan Tunas Negeri (SIMETRI), selaku pembina Tim APho Indonesia 2024.
"Para peraih medali kami berikan tambahan uang saku. Semoga prestasi tim APhO Indonesia pada tahun 2024 ini dapat mendorong makin banyak pelajar Indonesia lebih giat lagi mempelajari sains,” ujar Wijoyo, Marketing and Sales Director Crystalin, dalam keterangannya, Minggu (16/6).
Penyelenggaraan APhO 2024 kali ini merupakan yang terbesar dari jumlah peserta. Ada 28 tim dengan total peserta 280 pelajar dari berbagai negara di dunia. Ada 27 negara yang berpartisipasi, termasuk Indonesia.
Medali emas untuk tim Indonesia dipersembahkan oleh Jack Howard Wijaya dari SMA Darma Yudha, Pekanbaru. Jack Howard mendapatkan tambahan uang saku dari Crystalin sebesar Rp 5 juta.
Jack Howard dan teman-temannya telah menjalani proses seleksi yang ketat. Mereka diseleksi secara nasional melalui 3 tahapan. Peserta seleksi kebanyakan juga berpartisipasi pada Olimpiade sains nasional.
Tahap pertama diikuti 15 siswa, tahap kedua tinggal 10 siswa dan tahap ketiga 8 siswa yang merupakah tim yang mewakili Indonesia.
Tim APHO Indonesia 2024 mendapat dana pembinaan sebesar Rp 100 juta dari Crystalin.
- Ribuan Peserta Antusias Ikuti RunXperience 2024 di TMII
- Crystalin Runxperience 2024 Targetkan 3.500 Peserta
- Indonesia Berjaya di Turnamen Ramadan EA Sports FC Mobile
- Tim Tays Bakers BARATI Juara 3 Piala Dunia Sepak Bola Remaja di Swedia, Wow!
- Tim Indonesia Melaju di Young Social Entrepreneurs Global 2023
- Tim Indonesia Diperkuat 599 Atlet dari 31 Cabor di SEA Games 2023 Kamboja