Tim Basket Raffi Ahmad Mulai ke Jalur Kemenangan, Indonesia Patriots Bertekuk Lutut
jpnn.com, JAKARTA - RANS PIK Basketball mulai menemukan performa terbaiknya di IBL 2022. Terbaru, tim milik Raffi Ahmad itu menumbangkan Indonesia Patriots.
Berlaga di Hall Basket Senayan, Jumat (4/3), RANS PIK menang dengan skor 64-48.
Tiga pemain RANS PIK tampil cukup apik pada pertandingan ini dengan torehan double digit angka.
Tercatat, Akeem Scott keluar sebagai pencetak poin terbanyak dengan 15 poin, disusul Hal Shane Heyward (13 poin dan 8 rebound).
Dari barisan pemain lokal, kapten tim RANS PIK Bima Riski Ardiansyah sanggup menyumbang 11 poin dan enam rebound.
Pada laga ini, pemain anyar Indonesia Patriots Kelvin Sanjaya tampak masih belum menyatu dengan tim. Alhasil, dirinya lebih banyak duduk di bangku cadangan.
Kendati demikian, masih terdapat sejumlah pemain Indonesia Patriots yang tampil brilian. Salah satunya Dame Diagne yang mencetak 12 poin dan 9 rebound.
Pemain lainnya yang juga mencetak dua digit angka ialah Mario Davidson dengan 11 poin.
Tim milik Raffi Ahmad RANS PIK Basketball mulai menemukan performa terbaiknya di IBL 2022. Indonesia Patriots bertekuk lutut.
- 3 Berita Artis Terheboh: Kondisi Ammar di Tahanan, Pemberi Gelar Doktor Raffi Disorot
- UIPM Ungkap Sosok Pemberi Gelar Doktor Raffi Ahmad, Bukan Profesor Palsu
- Ditahan di Rutan, Ammar Zoni Sibuk Main Basket dan Jadi Humas Masjid
- Shin Tae-Yong Meluncurkan STY Foundation, Raffi Ahmad Siap Mensosialisasikan
- Cerita Raffi Ahmad Soal Adopsi Lily, Anak Ketiganya
- Ridwan Kamil Bertemu Raffi Ahmad, Bakal Ajak Kampanye?