Tim Davis Prancis Tantang Swiss di Lapangan Tanah Liat
jpnn.com - PARIS - Laga antara Prancis kontra Swiss pada final Davis Cup 2014 akan dilangsungkan di lapangan tanah liat. Kepastian itu terungkap setelah Prancis selaku tuan rumah memilih menggunakan Stade Pierre Mauroy untuk final yang dilangsungkan 21-23 November mendatang.
Sebagai tuan rumah, Prancis memang memiliki hak untuk menentukan jenis lapangan yang akan dipakai menjamu Swiss. Nantinya, venue itu bisa ditempati minimal 27 ribu penonton.
Prancis akan berusaha untuk merebut gelar juara kesepuluh di even tahunan itu. Apalagi, Jo Wilfried Tsonga dkk sudah sangat lama puasa gelar. Kali terakhir Prancis juara Davis Cup ialah pada edisi 2001 silam.
Di sisi lain, Swiss juga tengah berada dalam konfidensi tinggi setelah berhasil melaju ke final. Pasalnya, ini merupakan final pertama bagi Roger Federer dkk dalam 22 tahun terakhir.
“Ini merupakan laga klasik dalam karir saya melawan Prancis. Saya tak khawatir harus tandang. Kami selalu kalah di kandang, namun menang di laga tandang. Jadi, saya senang menjalani final di Prancis,” tegas Federer di laman resmi Davis Cup, Kamis (25/9).(jos/jpnn)
PARIS - Laga antara Prancis kontra Swiss pada final Davis Cup 2014 akan dilangsungkan di lapangan tanah liat. Kepastian itu terungkap setelah Prancis
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Struktur Kepengurusan PBSI Periode 2024-2028, Taufik Hidayat Dikabarkan Turun Gunung
- Siapa Pengganti Rafael Struick di Lini Serang Timnas Piala AFF 2024? Shin Tae-yong Buka Suara
- Piala AFF 2024: Shin Tae Yong Bicara Nasib Pemain Abroad, 3 Nama Dipastikan Gabung
- Honda Akhirnya Menurunkan Prototipe RC213V 2025 di Jerez, Bagaimana Hasilnya?
- Begini Perasaan Bintang Bali United Kembali Bertemu Shin Tae Yong
- Piala AFF 2024: Kabar Tak Sedap dari Persiapan Timnas Indonesia, 2 Pemain Cedera