Tim Futsal Putri Usakti Tutup Peluang UBL Raih Juara LIMA

Laga terakhir mereka kontra Universitas Indonesia (UI) pada Selasa (4/12) bisa jadi memperebutkan peringkat ketiga. Bila menang, UBL masih berpeluang finis sebagai runner-up.
Satu angka membuat Usakti tetap berpeluang menjuarai turnamen ini. Dengan koleksi tujuh poin, Usakti berada di peringkat kedua.
Pertemuan terakhir dengan Universitas Negeri Jakarta (UNJ) akan bermakna perebutan gelar.
UNJ berada di puncak klasemen hingga hari keenam ini dengan perolehan sembilan angka.
Pada laga lain, tim putri Universitas Indonesia (UI) menorehkan kemenangan tipis saat menghadapi Universitas Pelita Harapan (UPH) dengan skor 4-2.
Kemenangan ini adalah yang pertama diraih UI dari tiga laga. Kesusahan UI yang tampil dengan kostum kuning meraih poin penuh ini tak hanya terlihat dari skor tipis.
UPH yang dilatih Efraim Ferdinand Bawole tampil lebih tajam setelah medio babak pertama.
UPH unggul lebih dulu pada menit ke-12. Prajnacita Sidharta melanjutkan keberhasilannya memotong aliran bola UI. Gol ini membayar kegagalan penalti Roswitha Lishna beberapa saat sebelumnya.
Tim futsal putri Universitas Trisakti (Usakti) harus puas bermain imbang melawan Universitas Budi Luhur (UBL) dengan skor 4-4 pada Liga Mahasiswa
- Hadirkan Pemain IBL, Liga Mahasiswa 2023 Menampilkan Persaingan Kompetitif
- Menjelang SEA Games 2023, Timnas Basket Putri Indonesia Panggil 7 Pemain dari Liga Mahasiswa 2022
- Tim Basket Putri UEU Raih Gelar Juara Liga Mahasiswa 2022
- Perbanas dan UNJ Juara LIMA Futsal Nationals Season 7
- 2 Laga Sengit Awali LIMA Futsal National Season 7
- Ubaya dan Unesa Berbagi Gelar di LIMA Futsal EJC Season 7