Tim Garuda Pesta Gol
Libas Laos 6-0
Sabtu, 04 Desember 2010 – 21:49 WIB
JAKARTA -- Timnas Indonesia benar-benar bangkit. Setelah mengganyang Malaysia 5-1, kembali skuad Merah Putih melibat Laos 6-0. Dengan raihan gemilang ini, sudah dipastikan tim yang dikapteni Firman Utina ini mengantongi tiket lolos ke semifinal Piala AFF 2010.
Laga lawan Laos di Gelora Bung Karno, Sabtu malam (4/12) ini juga mempertontonkan tajamnya para penyerang lini depan tim yang diasuh Alfred Riedl ini. Keluarnya Cristian Gonzales yang digantikan Bambang Pamungkas di menit 66, juga digantikannya M.Ridwan oleh Arief Mulyono selang beberapa menit kemudian, ternyata tidak mengurangi gempuran timnas dari ketiga sisi, kanan, kiri dan tengah.
Baca Juga:
Bahkan, Arief Suyono yang baru saja masuk lapangan, mampu menciptakan gol ke-lima dimenit 75. Pada 20 menit akhir babak kedua, sejumlah peluang emas tercipta, dari sisi kiri yang dimotori kecepatan gerak Okto Maniani, dari sisi tengah yang dipacu Irfan Bachdim, dan sisi kiri yang digerakkan Arief. Gol keenam skud Merah Putih tercipta berkat kecepatan dan semangat Okto dalam mengejar bola.
Keunggulan timnas sudah mulai tampak sejak pluit dimulainya pertandingan dimulai. Dominasi permainan diperlihatkan Firman Utina dkk. Skuad Merah Putih memetik gol pertama lewat hadiah pinalti yang dieksekusi sang kapten, Firman Utina pada menit ke-26. Dengan tendangan kecohan, bola melesak ke sisi kiri gawang Laos, sementara penjaga gawang mengayunkan badankan ke sisi kanan.
JAKARTA -- Timnas Indonesia benar-benar bangkit. Setelah mengganyang Malaysia 5-1, kembali skuad Merah Putih melibat Laos 6-0. Dengan raihan gemilang
BERITA TERKAIT
- Persaingan Grup C Memanas, Kapan Timnas Indonesia Main Lagi?
- Klasemen Sementara Grup C, Pelatih Arab Bilang Indonesia Memang Layak
- Indonesia vs Arab Saudi 2-0: Marselino Ferdinan Mengaku Punya Firasat
- Indonesia vs Arab Saudi: Aksi Marselino Ferdinan Menghidupkan Nyawa Garuda
- Indonesia vs Arab Saudi: Shin Tae Yong tak Hanya Memuji Marselino Ferdinan
- Peringkat Indonesia Klasemen Sementara Grup C setelah Bahrain vs Australia Imbang