Tim Jokowi-JK Bentuk Satgas Awasi Kecurangan
Lantas apa yang dilakukan jika menemukan praktik kecurangan" Soerya menegaskan bahwa jika kecurangan sudah masuk dalam kategori tindak pidana, maka hal itu akan diteruskan ke Panwas. Soerya juga memastikan pihaknya akan memonitor laporan kecurangan yang telah disampaikan ke Panwas.
Monitoring laporan kecurangan itu dilakukan supaya jangan sampai laporan itu terlanjur kadaluarsa sebelum ditindaklanjuti. Begitu pula jika satgas khusus dan petugas parpol pengusung menemukan kecurangan, maka akan dilaporkan secara berjenjang ke tim induk.
"Untuk tindak lanjut laporannya nanti biar tim hukum kami yang bekerja. Seluruh tim memang bekerja secara intens sejak minggu tenang sampai hari H pilpres," tegasnya.
Pada bagian lain, Soerya juga menginstruksikan agar alat peraga kampanye dibersihkan. Hal itu dikarenakan sudah memasuki minggu tenang.
"Alat peraga kampanye Jokowi-JK sudah harus dibersihkan dari jalan protokol dan saya sudah meminta tim untuk melaksanakannya. Alat peraga harus dibersihkan kecuali yang berada di sekretariat Tim Pemenangan Jokowi-JK," pungkasnya. (hda)
BATAM - Pada masa tenang jelang Pilpres, Wakil Gubernur Kepri, HM Soerya Respationo, menginstruksikan agar alat peraga kampanye Jokowi-JK dibersihkan.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Elektabilitas Pramono Anung Pernah Tidak Diperhitungkan, Kini Berubah Moncer
- Citra Mus Optimistis Wujudkan Era Baru Taliabu Emas
- Edi Langkara Berkomitmen Tuntaskan Permasalahan di Halteng
- Kunjungi Jokowi di Solo, Zulhas Minta Perlindungan Politik?
- Kaesang Yakin 70 Persen Pemilih Sragen Pilih Sigit-Suroto
- Ketua DPRD Kota Sibolga: Saya Berkomitmen Menjalankan Tanggung Jawab Secara Profesionalisme