Tim KPK Masih Berada di Medan
Kamis, 06 Juni 2013 – 01:36 WIB

Tim KPK Masih Berada di Medan
JAKARTA – Hingga Rabu (5/6) tim penyidik dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) diketahui masih berada di Medan, Sumatera Utara. Tim diketahui telah berada di Medan sejak Senin (3/6) lalu. Menurut Johan, dari informasi yang diperoleh, pada awalnya tim KPK memang turun guna melakukan penggeledahan kediaman tersangka Surung Pandajitan yang terletak di Jalan KH Ahmad Dahlan, Medan. “Namun dalam perkembangannya, tim juga melakukan pemeriksaan sejumlah saksi-saksi,” katanya.
Selain melakukan penggeledahan di kediaman salah seorang tersangka kasus tangkap tangan diduga suap yang melibatkan Bupati Mandailing Natal Hidayat Batubara, tim juga melakukan serangkaian pemeriksaan terhadap saksi-saksi.
“Ternyata sampai saat ini tim yang kemarin turun ke Medan, belum kembali ke Jakarta,” ujar Juru Bicara KPK, Johan Budi kepada koran ini di Jakarta, Rabu (5/6).
Baca Juga:
JAKARTA – Hingga Rabu (5/6) tim penyidik dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) diketahui masih berada di Medan, Sumatera Utara. Selain melakukan
BERITA TERKAIT
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi