Tim Labfor Polda Sumut Usut Penyebab Kebakaran di Pasar Pangaribuan

jpnn.com, TAPANULI UTARA - Kompol Supriedi Hasugian memimpin Tim Laboratorium Forensik (Labfor) Polda Sumatera Utara melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) untuk menyelidiki penyebab kebakaran di Pasar Pangaribuan, Tapanuli Utara.
Kasi Humas Polres Tapanuli Utara Aiptu W Baringbing menyampaikan selain Tim Labfor Polda Sumut, Tim Inafis Polres Tapanuli Utara dan Polsek Pangaribuan juga turut mendampingi.
"Selain mewawancarai sejumlah saksi, petugas juga mengumpulkan barang bukti berupa sisa-sisa bangunan yang terbakar," kata Aiptu W Baringbing, Minggu (16/1).
Dia menyampaikan dari hasil olah TKP tim Labfor Polda Sumut nanti bisa diketahui penyebab terjadinya kebakaran tersebut.
Sebelumnya, kebakaran menimpa 16 kios, 1 gudang dan 2 unit kamar mandi di Pasar Pangaribuan, Desa Pakpahan, Kecamatan Pangaribuan, Kabupaten Tapanuli Utara, Sumatera Utara, pada Jumat (4/1) sekitarpukul 15.00 WIB.
Dalam peristiwa tersebut tidak ada korban jiwa, namun kerugian diperkirakan mencapai Rp 500 juta. (antara/jpnn)
Tim Labfor Polda Sumut melakukan olah TKP untuk menyelidiki penyebab kebakaran di Pasar Pangaribuan
Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi
- Bea Cukai dan Polri Temukan 1,88 Kuintal Sabu-Sabu di Kebun Sawit di Aceh Tamiang
- Bea Cukai Bali Ungkap Jaringan Narkotika Internasional di Bandara I Gusti Ngurah Rai
- Kamar 503 Hotel Grand Hap Solo Kebakaran, Ini Info Polisi
- 4 Remaja Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar di Banyuasin Ditangkap, Tuh Barbuknya!
- Bea Cukai dan BNNP Ungkap Penyelundupan 10 Kg Sabu-Sabu Disamarkan dengan Beras Thailand
- 2 Kapal Terbakar di Pelabuhan Sunda Kelapa, Kerugian Tembus Rp 500 Juta