Tim LDP Kemensos Siapkan Layanan di Lima Titik Crisis Center SJ182

“Tim juga mendampingi ketika berangkat ke bandara, berkordinasi antartim pusat dan daerah, pendampingan informasi terkait penanganan korban, membantu melengkapi syarat yang diperlukan, mendata dan memastikan korban dan keluarga keluarga korban,” katanya.
Selain itu, Kemensos RI juga membangun Posko Crisis Centre yang terdiri dari Tim Pelopor Perdamaian dan Taruna Siaga Bencana (Tagana) di beberapa titik lokasi untuk pendampingan terkait musibah kecelakaan Pesawat Sriwijaya Air SJ 182.
Ada lima posko crisis center yang dibangun Kemensos. Yakni Posko Bandara Soekarno-Hatta, Posko Induk JICT 2, RS Polri Kramat Jati, Hotel Mercure Jakarta tempat menginap keluarga korban.
Kemudian juga di Posko Utama Bandara Soepadio, Kubu Raya, Kalbar, dan Posko Bandara Depati Amir yang berlokasi di Pangkal Pinang, Kepulauan Bangka Belitung.
“Kemensos juga membangun dapur umum, di Bandara Soepadio Kota Pontianak dan di Bandara Depati Amir Kota Pangkal Pinang,” katanya.
Pesawat Sriwijaya Air SJ 182 tipe 737-500 rute Jakarta-Pontianak lepas landas dari Bandara Soekarno-Hatta pukul 14.30 dengan estimasi tiba di Bandara Soepadio pukul 15.15.
Pesawat hilang kontak pukul 14.55, Sabtu, 9 Januari 2021, setelah beberapa menit lepas landas dari Bandara Soekarno-Hatta.
Jumlah manifes penumpang adalah 62 orang yang terdiri dari 40 dewasa, 7 anak- anak, 3 bayi, dan 12 kru pesawat.
Saat ini Posko RS Polri, tim berfokus pada pendampingan keluarga almarhum Okky Bisma, korban pertama yang sudah teridentifikasi petugas.
- Sekolah Rakyat
- Dukung Sekolah Rakyat, Gubernur Sherly Tjoanda Siapkan Lahan 10 Hektare
- Bukber Pegawai Kemensos, Gus Ipul Serukan Solidaritas dan Kepedulian ke Sesama
- 4 Sekolah Rakyat Dibangun di Jateng, Dana & Guru Disiapkan Pemerintah Pusat
- Jakarta Banjir, HNW Turun Langsung Salurkan Bantuan & Puji Gerak Cepat Pemerintah
- Gus Ipul Pastikan Efisiensi Tak Ganggu Pelayanan Masyarakat di Kemensos