Tim MA Periksa Semua Hakim PN Pusat
Rabu, 08 Juni 2011 – 05:25 WIB
JAKARTA - Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Pusat sepertinya tidak ingin dikambing hitamkan dengan tertangkapnya salah satu hakimnya Syarifuddin Umar oleh Komisi Pembarantasan Korupsi (KPK) Rabu (1/6) lalu. Kemarin (7/6) Ketua PN Jakpus Syahrial Sidik mengaku jika kantornya digeledah oleh KPK.
"Kita akan kooperatif. Tidak hanya suap perkara PT SCI (Skycamping Indonesia) saja, kalau ada perkara lain yang dianggap bermasalah silakan saja,? kata Syahrial di kantornya.
Baca Juga:
Terkait dengan Syarifuddin yang sudah di nonaktifkan oleh Mahkamah Agung pada Senin (6/6) lalu, Syahrial ,mengatakan bahwa pihaknya akan mengganti posisi hakim untuk seluruh perkara yang saat ini ditangani Syarifuddin. Selain itu, pihaknya juga berjanji akan mengevaluasi semua perkara yang dipegang Syarifuddin.
Sementara itu, berdasarkan informasi yang dikumpulkan, kemarin Badan Pengawas (Bawas) dan Dirjen Peradilan Umum (Badilum) Mahkamah Agung (MA) pagi kemarin mendatangi PN Jakpus. Tujuannya adalah memeriksa semua hakim yang ada di PN. Pemeriksaan itu pun dilakukan di ruangan Ketua PN Syahrial.
JAKARTA - Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Pusat sepertinya tidak ingin dikambing hitamkan dengan tertangkapnya salah satu hakimnya Syarifuddin Umar
BERITA TERKAIT
- Pengusaha Surabaya Suruh Siswa Sujud & Menggonggong Sudah Ditangkap, Begini Tampangnya
- 50 Menteri dan Wamen Belum Menyerahkan LHKPN, Siapa Saja ya?
- Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini 15 November 2024: Pagi Sudah Berawan Tebal
- Sun Life Berkomitmen Tingkatkan Kesadaran Pentingnya Pencegahan Diabetes Tipe 2
- Gibran Cek Lokasi Pengungsian Erupsi Gunung Lewotobi, Pastikan Kebutuhan Dasar Terpenuhi
- Istri Kapolri Tinjau Penyaluran Air Bersih Untuk Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi