Tim Prabowo-Hatta Selidiki Kasus Babinsa
jpnn.com - JAKARTA - Tim pemenangan pasangan calon presiden dan calon wakil presiden Prabowo Subianto-Hatta Rajasa, tak tinggal diam atas kasus oknum Babinsa di Jakarta Pusat yang memengaruhi masyarakat agar memilih salah satu pasangan calon di pemilu presiden 9 Juli 2014 nanti.
Menurut anggota tim pakar tim kampanye nasional Prabowo-Hatta, Hidayat Nur Wahid, isu yang belakangan mencuat sudah merugikan pasangan yang diusung Gerindra, PAN, PKS, PPP, Golkar dan PBB.
Karena itu dia yakin dan mendorong timkamnas Prabowo-Hatta menyelidikinya.
"Ini sudah sangat merugikan Prabowo-Hatta, saya yakin dilakukan (penyelidikan oleh timkamnas) dan saya mendorong untuk dilakukan. Supaya terbuka siapa yang punya kerjaan, supaya clear dan kita tidak saling tuduh dan curiga," kata Hidayat di gedung DPR RI, Jakarta, Jumat (6/6).
Saat ditanya apakah tim yang akan menelusuri kasus itu sudah dibentuk, Ketua Fraksi PKS di DPR itu mengatakan advokasinya bakal dilakukan oleh tim hukum pasangan Prabowo-Hatta.
Hanya secara rinci, Hidayat mengaku belum mengetahui karena tidak masuk tim yang mengurusi masalah itu. "Saya tidak masuk. Peristiwanya kan baru. Di tim Prabowo-Hatta ada tim advokasi hukum. Mereka nanti akan mengadvokasi kasus ini," jelasnya.
Sebagai anggota Komisi I DPR, Hidayat juga sudah meminta kepada Panglima TNI agar menjaga netralitas institusi TNI dan itu sudah dijamin oleh Jenderal TNI Moeldoko bahwa jajarannya netral.
"Panglima (TNI) sudah beri jaminan dan akan beri sanksi kepadsa prajurit yang terlibat melakukan intervensi (pada masyarakat," tegas Hidayat sembari meminta agar TNI maupun Polri tidak ditarik-tarik masuk ke politik.(fat/jpnn)
JAKARTA - Tim pemenangan pasangan calon presiden dan calon wakil presiden Prabowo Subianto-Hatta Rajasa, tak tinggal diam atas kasus oknum Babinsa
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- AIA Health X Hadir Beri Perlindungan Optimal dengan Harga Terjangkau
- Pengemudi Taksi Ini Bantu Lansia Pulang ke Rumah, Andre: Pahlawan di Jalanan
- Pekan TV Fujian dan MNC Jalin Kerja Sama, Siap Perkenalkan Budaya Quanzhou di Tanah Air
- Jebolan Indonesian Idol Ini Bakal Sepanggung Lagi di Malam Puncak Ulang Tahun MNC Group
- Terima Aspirasi Aliansi Pejuang Seleksi CPNS 2024, Paul Finsen Mayor Berharap Prabowo Turun Tangan
- Heru B. Wasesa dan Tim Gali Fakta Sejarah Nusantara dari Perspektif Eropa