Tim Sea Games Miskin Dana
Selasa, 18 Agustus 2009 – 19:30 WIB

Tim Sea Games Miskin Dana
JAKARTA – Persiapan kontingen Indonesia menuju SEA Games XXV/2009 Laos masih terganjal dana. Kalaupun ada dana, jumlahnya sangat minim."Karena dananya terlalu minim, hingga kami belum bisa menentukan jumlah atlet maupun cabang olah raga mana yang bisa diikutsertakan di ajang olah raga se Asia tenggara itu,'' kata ketua tim pelatnas SEA Games Joko Pramono kepada wartawan di Jakarta, Selasa (18/8).
Meski begitu, Joko enggan menyebut jumlah yang dimaksud. "Sekarang sedang kami rapatkan. Dan kami belum bisa berbuat banyak," ujarnya. Menurut Joko, anggaran untuk pelatnas SEA Games saat ini masih dipusatkan di Kementerian Pemuda dan Olahraga. Sea Games itu bakal digelar di Laos Desember mendatang.
Ketersediaan dana yang minim ini tentu tidak sejalan dengan keinginan Koni Pusat yang bernafsu memberangkatkan tim merah-putih dalam jumlah besar. Untuk menutup kekurangan dana, lanjut Joko, Koni pusat berencana melakukan penggalangan dana, baik melalui multi even maupun sponsor. "Kita akan berkoordinasi dengan Menegpora,"ujar Joko menegaskan. (raj)
JAKARTA – Persiapan kontingen Indonesia menuju SEA Games XXV/2009 Laos masih terganjal dana. Kalaupun ada dana, jumlahnya sangat minim."Karena
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Misi Meregenerasi Pemain Bali United Selesai, Pelatih Teco Beber Rencana Masa Depan
- Makna Gol Gustavo Franca saat Persib Hantam Bali United
- Finalis NBA Tahun Lalu Tumbang, Grizzlies Masuk Playoffs
- MilkLife Shakers Makin Kukuh di Puncak Klasemen Grup A JSSL Singapore 7’s 2025