Tim Sembilan Sudah Kantongi Banyak Informasi soal PSSI

jpnn.com - JAKARTA - Hampir sebulan bekerja, Tim Sembilan merasa data yang mereka kumpulkan sudah cukup kuat untuk mengevaluasi Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI). Buktinya, Rabu (28/1) mendatang, tim bentukan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi ini berencana melakukan hearing dengan otoritas tertinggi sepak bola Indonesia itu.
"Kami sudah mengirimkan surat ke PSSI, rencananya rabu besok kami akan menggelar pertemuan dengan mereka," kata Deputi V Bidang Harmonisasi dan Kemitraan Kemenpora, Gatot.S Dewa Broto kepada Jawa Pos, Senin (26/1).
Hanya saja, Gatot mengakui bahwa belum ada pembicaraan serius. "Ini paling hanya bincang-bincang ringan saja. Ya, seperti brainstorming aja gitu lah," ujarnya.
Gatot mengatakan bahwa rencana mereka memanggil PSSI lantaran mereka sudah mendapat banyak informasi terkait perkembangan sepak bola Indonesia. Termasuk data sepak bola gajah antara PSS Sleman dan PSIS Semarang yang cukup menggemparkan jagat sepak bola tanah air di perempat final Divisi Utama lalu.
"Banyak informasi yang sudah diberikan kepada kami dalam beberapa hari belakangan ini. Dan menurut kami, semua data itu sangat komperhensif, karena beberapa juga datang dan suporter Slemania," ujar Gatot.
Sayang, dia masih memilih merahasiakan data apa saja yang sudah mereka kantongi itu. "Belum, belum waktunya untuk dipublikasikan," tegasnya.
Sementara itu, Ketua Umum PSSI Djohar Arifin Husain mengatakan bahwa pihaknya sangat welcome untuk memenuhi panggilan Tim Sembilan. Apalagi, di waktu-waktu sebelumnya PSSI juga pernah mengajukan permintaan untuk bertemu langsung dengan Imam Nahrawi.
Namun sampai saat ini, kata Djohar, permintaan tersebut belum dipenuhi. "Kami mau dipanggil kapan saja sudah siap, toh selama ini kamu juga pengen ketemu mereka," jelas Djohar.
JAKARTA - Hampir sebulan bekerja, Tim Sembilan merasa data yang mereka kumpulkan sudah cukup kuat untuk mengevaluasi Persatuan Sepak Bola Seluruh
- Buat 40 Tembakan, Barcelona Menjauh dari Real Madrid
- MotoGP 2025: Aprilia Tunjuk Pembalap Pengganti Jorge Martin di Spanyol
- IBL All Star 2025 Bukan Sekadar Pertandingan, Ada Format Baru
- Port FC Umumkan Asnawi Mangkualam Gabung ASEAN All Star
- Imran Nahumarury Terpilih Jadi Pelatih Terbaik Liga 1 Edisi Maret 2025
- Menjelang Laga Kontra PSS, Persib Siapkan 2 Amunisi Baru