Tim Sukses Lemah, Foke Sulit Kejar 50 Persen Suara

Peluang Calon Lain Terbuka Lebar

Tim Sukses Lemah, Foke Sulit Kejar 50 Persen Suara
Tim Sukses Lemah, Foke Sulit Kejar 50 Persen Suara
Jumlah pemilih di Pilkada DKI diperkirakan mencapai 7,2 juta jiwa. Bila pada Pilkada sebelumnya Foke mengantongi suara dari 2,09 juta pemilih, maka untuk memenangkan Pilkada 2012, masih diperlukan sekitar 1,7 juta pemilih. “Ini menjadi pekerjaan rumah Foke bersama tim suksesnya. Hitungan itu setelah dikurangi angka mortalitas di DKI,” beber Amir.

Sementara jumlah tempat pemungutan suara (TPS) di DKI mencapai 15.021 lokasi. Incumbent baru bisa berada di posisi aman, menurut Amir, bila mampu menambah dukungan suara pemilih hingga 1,7 juta. “Jumlah ini bisa dirata-ratakan setiap TPS sebanyak 285 suara. Semuanya tergantung bagaimana timnya bekerja,” kata dia.

Pertimbangan perolehan dukungan suara itu, tambah Amir, berlaku juga bagi pasangan calon gubernur. Hal yang tidak boleh dilupakan yakni pola pemetaan dukungan suara. “Harus menggunakan pola teritorial, yaitu penggalangan suara di tingkat kecamatan atau kelurahan. Juga menggunakan pola klaster, yakni merebut hati melalui pendekatan etnis, agama, akademisi, profesional dan lainnya,” tukasnya. (rul)

BOLEH saja Fauzi Bowo selaku incumbent pede di Pilkada DKI 2012. Betapa tidak, pria yang akrab disapa Foke itu pernah menuai dukungan lebih 2 juta


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News