Tim Verifikasi Kecurangan CPNS ke Jatim
Jumat, 18 Februari 2011 – 07:53 WIB
JAKARTA--Sebanyak tiga kabupaten di Jawa Timur jadi target tim verifikasi kecurangan seleksi CPNS 2010. Dipastikan, tim akan melakukan penelusuran tentang laporan kecurangan itu pada pekan depan.
"Tim verifikasi akan ke Jatim pekan depan. Yang jadi target adalah tiga kabupaten," kata Deputi SDM bidang Aparatur Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB) Ramli Naibaho di kantornya, Kamis (17/2).
Sayangnya dia enggan mengungkapkan kabupaten mana saja itu. Dengan alasan, masih dalam tahap penyelidikan tim. Mengenai kasus yang menimpa tiga daerah tersebut, Ramli mengatakan, masih seputar tidak murninya kelulusan CPNS.
Provinsi Jawa Timur merupakan daerah pertama yang menjadi pilot project pelaksanaan tes CPNS dengan sistem Computer Assisted Test (CAT). Apalagi ditunjang oleh dukungan kepala daerahnya. "Jatim memang jadi daerah percontohan BKN untuk sistem CAT. Pemdanya malah menyediakan fasilitas yang memadai untuk sistem ini," kata Ramli.
JAKARTA--Sebanyak tiga kabupaten di Jawa Timur jadi target tim verifikasi kecurangan seleksi CPNS 2010. Dipastikan, tim akan melakukan penelusuran
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Kapolres Inhu & Tim Pamatwil Polda Riau Cek Kesiapan TPS Khusus
- TNI-Polri Bersinergi Jaga Situasi Kondusif & Mewujudkan Pilkada Damai di Sumsel
- Propam Razia Ponsel Anggota, Siapa yang Punya Aplikasi Judi Online?
- Polda Jawa Barat Gagalkan Peredaran 1 Juta Butir Obat Keras Ilegal
- PPPK 2024 Tahap II: Kaltim Siapkan 9.195 Formasi, Ada Syarat Umum & Khusus Bagi Pelamar
- Ratusan Polisi Bersiaga Amankan Wisuda di Kampus Unpar Bandung Pascateror Bom