Tim Voli Milik SBY Dapat Sponsor Baru, Pindah Kandang ke Jakarta dan Ganti Nama

jpnn.com, JAKARTA - Juara bertahan Proliga, LaVani pindah kandang dari Bogor menujubJakarta untuk musim 2023 mendatang.
Tim milik presiden ke-6 Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu kini juga punya sponsor baru, yakni emiten bank digital, Allo Bank.
Kerja sama ini diharapkan bisa membuat LaVani bisa lebih berprestasi.
Sejauh ini, tin asuhan Nicolas Vives itu sudah mendapat dukungan penuh dari SBY dalam mengarungi kompetisi voli tertinggi di Indonesia.
Karena itu, diharapkan dengan kedatangan sponsor baru bisa membuat LaVani lebih kuat secara finansial dan bisa meraih prestasi lebih.
"Kerjasama dengan pihak sponsor pada Proliga 2023 ini, LavAni akan tampil dengan lokasi dan nama baru, yaitu Jakarta LavAni Allo Bank," bunyi pengumuman tim LavAni dalam sosial media pribadi tim.
Jakarta LaVani Allo Bank pada musim depan akan tampil dengan banyak wajah baru setelah ditinggal beberapa pemain andalannya
Bintang LaVani musim lalu, Dony Haryono pindah ke Liga Jepang.
Juara bertahan Proliga, LaVani pindah kandang dari Bogor ke Jakarta untuk musim 2023.
- Final Four Proliga 2025: Hanya LavAni yang Belum Ternoda
- Cek Klasemen Final Four Proliga 2025: Jakarta LavAni Belum Terkalahkan
- Link Streaming Final Four Proliga 2025: Megawati Cs Siap Menghadapi Popsivo Polwan
- Proliga: Gresik Petrokimia Jumpa Popsivo Polwan, Megawati Hangestri Masih Tanda Tanya
- Final Four Proliga 2025: Penampilan 'Ngegas' Kyle Russell Buat Surabaya Samathor Kaget
- Mengenal Final Four Proliga 2025, Dipenuhi Bintang Voli Dunia