TIME Rilis Daftar 100 Tokoh Paling Berpengaruh 2021, Ada 1 Perempuan Indonesia
jpnn.com, NEW YORK - Majalah ternama TIME merilis daftar 100 Orang Paling Berpengaruh 2021.
Daftar itu berisi nama-nama dari berbagai latar belakang. Ada kepala negara, pengusaha, inovator, atlet, artis, pengacara, bahkan tokoh militan bersenjata dalam daftar versi majalah terbitan New York, Amerika Serikat (AS) itu.
Banyak nama kondang yang mengisi lis itu, antara lain, Pangeran Harry dan Meghan Markle, Joe Biden, Donald Trump, Kamala Harris, Xi Jinping, Britney Spears, Tim Cook, Kate Winslet, Scarlett Johansson, Dolly Parton, serta pentolan Taliban Abdul Ghani Baradar.
Namun, ada pula nama yang belum begitu tenar, termasuk seorang perempuan asal Yogyakarta. Adi Utarini menjadi satu-satunya orang Indonesia dalam daftar itu.
CEO sekaligus Pemimpin Redaksi TIME Edward Felsenthal menyatakan majalahnya memilih orang-orang paling berpengaruh itu dengan mencari ‘pemimpin luar biasa’ yang berusaha membuat masa depan lebih baik.
“Mereka adalah pengganggu, pelaku, penentang pemujaan, pemecah masalah, orang-orang yang dalam setahun krisis telah melompat ke dalam kehebohan,” ujarnya.
Ada lima kategori dalam daftar itu, yakni ikon, pionir, tokoh yang moncer, artis, dan pemimpin.
Untuk kategori ikon ada Pangeran Harry dan Meghan Markle, Naomi Osaka (petenis Jepang), Alexei Navalny (pengacara dari Rusia), Britney Spears (penyanyi), Sherrilyn Ifill (pengacara asal AS), Dolly Parton (penyanyi dan penulis lagu), dan nama-nama lin, termasuk si kembar asal Palestina Muna El-Kurd dan Mohammed El-Kurd.
Selanjutnya, untuk kategori pionir ada Billi Eilish (penyanyi asal AS), Ben Crump (pengacara hak-hak sipil di AS), Adi Utarini (peneliti dan dosen di Universitas Gadjah Mada), dan sejumlah nama lain.
Adi Utarini menjadi satu-satunya orang Indonesia yang bertengger di dalam daftar 100 Tokoh Paling Berpengaruh 2021 versi Time.
- 5 Berita Terpopuler: Update Jumlah Pelamar PPPK 2024, Alhamdulillah Ada Angin Segar dari Senayan untuk Honorer
- Majalah Time Sebut Prabowo Catat Sejarah Dunia sebagai Presiden Terpilih
- Amerika Serikat Makin Keras dengan Kendaraan-Kendaraan Asal Tiongkok
- Biden dan Kishida Bahas Aliansi Militer untuk Hadapi Ancaman China
- Joe Biden Memaklumi Penembakan Aktivis Amerika oleh Tentara Israel
- Peringatan Tegas Joe Biden untuk Republik Islam Iran: Jangan Serang Israel!