Timnas AMIN Siapkan Perlindungan Penuh bagi Dokter Qory Korban KDRT
jpnn.com, JAKARTA - Kasus Dokter asal Bogor bernama Qory Ulfiyah Ramayanti (37) yang minggat dari rumah karena menjadi korban kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) mendapat perhatian serius dari banyak pihak, termasuk Tim Pemenangan Nasional (Timnas) Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN).
Co-Captain Timnas AMIN Nihayatul Wafiroh menyatakan Timnas Amin siap memberikan perlindungan penuh pada setiap korban KDRT, termasuk salah satunya Dokter Qory.
“Jadi kami di Timnas AMIN siap memberikan full perlindungan pada korban KDRT termasuk salah satunya Ibu Qory ini,” kata Ninik, panggilannya, Jumat (17/11).
Wakil Ketua Komisi IX DPR RI ini menjelaskan, korban KDRT merupakan kelompok rentan yang harus mendapatkan perlindungan cepat dan mendapatkan tempat yang nyaman.
“Korban KDRT adalah kelompok yang harus mendapatkan perlindungan dengan cepat dan mendapatkan tempat yang nyaman, karena ini berkaitan dengan nyawa seseorang,” ujar Ninik.
Ninik, yang juga Koordinator Nasional Gerakan Perlindungan Anak dan Perempuan di Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini menekankan bahwa persoalan rezim administrasi tidak boleh sampai mempengaruhi penanganan korban KDRT.
“Jangan sampai persoalan rezim adminstrasi ini menjadikan korban KDRT terlantar, tak mendapatkan pelrindungan, tercancam kejiwaannya,” tegasnya.
Kabar tentang hilangnya dokter Qory viral di media sosial setelah diungkap oleh sang suami dalam sebuah unggahan melalui akun media sosial X @Qory20.
Kabar tentang hilangnya dokter Qory viral di media sosial setelah diungkap oleh sang suami dalam sebuah unggahan di X. Rupanya, kasus ini dipantau Timnas AMIN
- Hasto Tuding Ara Main SARA soal Pramono-Rano Didukung Anies, Prabowo Pasti Tak Suka
- Dukungan Anies kepada Pram-Rano Bakal Pengaruhi Swing Voter dari Kalangan Terdidik
- Sikap Anies Belum Tentu Bikin Anak Abah Mendukung Pramono Anung
- Dukungan Anies untuk Pram-Rano Bakal Berdampak Signifikan
- Anies Optimistis Pramono-Rano Meraih Kemenangan di Pilkada Jakarta
- Anies Dukung Pramono-Rano, Tokoh Betawi Yakin Anak Abah Tak Mengikuti