Timnas dan Kompetisi, Apa Kabarnya PSSI?
Soal Persik-Persebaya pun Belum Ada Keputusan
Jumat, 06 Agustus 2010 – 09:27 WIB
Hanya saja, dalam perkembangan terbarunya, Joko mengatakan bahwa PT LI tidak bisa membuat keputusan di hari-H pertandingan (Kamis kemarin). Menurutnya, otoritas yang dipimpinnya akan membuat pengkajian lebih jauh dulu, sebelum membuat keputudan final. "Kami sudah mendapatkan laporan dari Pengawas Pertandingan (PP). Sekarang sudah ada tim yang langsung meluncur ke Kediri untuk melakukan investigasi," kata Joko ketika dihubungi Kamis siang.
Joko mengungkapkan, PT LI akan terlebih dahulu melakukan penelaahan atas gagalnya laga Persik versus Persebaya digelar sesuai dengan jadwal yang ditetapkan sebelumnya. Hal ini penting, untuk menentukan keputusan seperti apa yang bakal dibuat. Apakah menganggap Persik kalah WO karena gagal menggelar pertandingan, atau sebaliknya, menyatakan Persebaya kalah karena menolak bertanding sesuai dengan keputusan PT LI.
"Tentu kami tidak bisa mengambil keputusan tanpa melihat secara langsung kondisinya. Makanya kami lakukan investigasi terlebih dulu," bebernya. Lalu, berapa lama PT LI butuh waktu untuk melakukan investigasi itu, dan kapan akan diumumkan keputusannya? "Bisa malam nanti (tadi malam, Red), bisa juga besok. Suka-suka kita. Pokoknya tunggu saja," selorohnya pula sambil tertawa renyah. Nah lho! (ali/ito/jpnn)
KETIKA persepakbolaan dunia terus bergerak maju, di saat kompetisi-kompetisi di Eropa terus bergulir dengan segala pernik persaingannya (termasuk
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Jadwal Semifinal China Masters 2024: Sabar/Reza Ukir Rekor
- Alasan Guardiola Memperpanjang Kontrak Bersama City: Klub Masih Membutuhkan Saya
- Tolong Dicatat! Berikut Info Jadwal dan Rute Pertamina Eco RunFest 2024
- Liga 1: Bojan Hodak Syukuri Kemenangan Persib atas Borneo FC, tetapi
- Reaksi Kecewa Pieter Huistra Seusai Borneo FC Takluk dari Persib, Singgung Wasit
- Petrokimia Gresik Berhasil Mempertahankan Gelar Juara Livoli Divisi Utama