Timnas Indonesia Langsung Gelar Latihan Perdana di China
jpnn.com - JAKARTA - Tim Nasional Indonesia langsung menggelar latihan perdana di China, Sabtu (12/10). Latihan perdana itu digelar di Stadion Qingdao Tiantai, Shandong.
Latihan ini merupakan persiapan Timnas Indonesia menatap pertandingan lanjutan putaran ketiga babak kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia melawan tim tuan rumah China.
Menurut jadwal, pertandingan antara Timnas Indonesia melawan China akan dilangsungkan di Stadion Qingdao Youth Football pada Selasa (15/10) pukul 19.00 WIB.
Dalam latihan perdana, terlihat para pemain kembali antusias serta berfokus mempersiapkan diri.
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong membagi sesi latihan pagi itu menjadi dua kelompok.
"Karena perjalanan lama, hampir sepuluh jam. Jadi, hari ini latihan dibagi menjadi dua grup," ujar Shin seusai sesi latihan, dilansir laman resmi PSSI pada Sabtu (12/10).
Para pemain yang bertanding melawan Bahrain menjalani latihan di pusat gym hotel tempat tim menginap.
Pemain yang tidak bermain kemarin berlatih normal di lapangan.
Timnas Indonesia langsung menggelar latihan perdana di China. Persiapan menatap pertandingan lanjutan putaran ketiga babak kualifikasi Piala Dunia 2026.
- Timnas Indonesia Hadapi Australia dengan Seragam Tempur Baru
- PSSI Cari 10 Kandidat Asisten Pelatih Lokal Pendamping Patrick Kluivert
- Erick Thohir Mania Dukung Timnas Indonesia di Bawah Asuhan Patrick Kluivert Tembus Piala Dunia
- Thom Haye tak Sabar Bertemu Patrick Kluivert di Timnas Indonesia, Singgung Nostalgia
- Dipecat PSSI Jadi Pelatih, Shin Tae-yong Muncul di Film Ghost Soccer: Bola Mati
- Pameran Film Tiongkok 2025 Sukses Digelar, Mempererat 75 Tahun Hubungan Diplomatik