Timnas Indonesia TC Sebelum Lebaran
jpnn.com, JAKARTA - Jadwal kompetisi diperkirakan bakal padat selama Mei 2019. Sebab, Liga 1 sudah mulai kickoff, serta masih ada Piala Indonesia 2018-2019 dan AFC Cup 2019 bagi Persija Jakarta dan PSM Makassar.
Sudah begitu, masih ada satu agenda lagi bagi para pemain timnas Indonesia.
Rencananya, sebelum lebaran, timnas Indonesia yang dilatih Simon McMenemy akan menjalani pemusatan latihan alias training center (TC). Itu dilakukan lantaran pada Juni nanti, akan ada dua kali FIFA Matchday. ’’Saya berharap main di Jakarta ya, karena sebelumnya kan away terus,’’ kata sekjen PSSI Ratu Tisha kemarin.
Kemungkinan dua FIFA Matchday itu akan dilakukan pada 9 dan 14 Juni. PSSI berharap, bisa dimanfaatkan fans Garuda untuk bisa berbondong-bondong menonton timnas bertanding. ’’Ya kami ingin memberikan hiburan kepada fans ketika libur lebaran,’’ jelasnya.
Untuk lawannya, Tisha mengungkapkan masih belum tahu. Yang jelas nantinya level yang bakal jadi lawan Indonesia berada di atas. Artinya, lebih bagus ketimbang anak asuh Simon McMenemy. Yang pasti, bukan tim dari kawasan Asia Tenggara. ’’Ini juga dalam rangka persiapan kualifikasi Piala Dunia. Kan nanti lawan-lawannya ada dari Asia Tengah dan Asia Barat, itu yang kami bidik,’’ bebernya.
Dua kali FIFA Matchday ini juga diharap bisa jadi pembuktian bagi McMenemy. Tisha menuturkan, pelatih asal Skotlandia itu ditargetkan akhir tahun posisi Indonesia harus masuk ke peringkat ke-120 dalam ranking FIFA. Target yang cukup sulit untuk pelatih yang baru sekali melakukan TC itu. ’’Dia sempat tersenyum ketika saya bilang begitu. Tapi, harus tetap optimistis, McMenemy yakin dengan kerja keras itu bisa tercapai,’’ paparnya.
Di sisi lain, McMenemy juga menuturkan, masih belum tahu tim mana yang akan jadi lawan. PSSI sendiri belum rapat dengannya terkait hal tersebut. ’’Kami punya banyak tawaran, tapi yang jelas harus memikirkan target karena tujuan kami adalah bermain di kualifikasi Piala Dunia,’’ bebernya.
Untuk pemain sendiri, mantan Pelatih Bhayangkara FC itu menuturkan tidak menutup kemungkinan akan ada pemain baru yang dipanggil pada TC keduanya nanti. ’’Ada beberapa pemain bagus di Piala Presiden 2019 kemarin. Tetapi, saya tidak mau mengganti tim setiap saat karena kami sedang membangun tim,’’ jelasnya. (rid/ham)
Jadwal kompetisi diperkirakan bakal padat selama Mei 2019. Sebab, Liga 1 sudah mulai kickoff, serta masih ada Piala Indonesia 2018-2019 dan AFC Cup 2019 bagi Persija Jakarta dan PSM Makassar.
Redaktur & Reporter : Budi
- Piala AFF 2024: Mimpi Timnas Indonesia Menghapus Kutukan Runner Up
- Persiapan Piala AFF 2024, PSSI Panggil 31 Pemain, Ini Daftarnya
- Fakta-Fakta Menarik 33 Pemain Timnas Indonesia Proyeksi Piala AFF 2024
- Piala AFF 2024: Shin Tae Yong Panggil 4 Muka Baru ke Timnas Indonesia
- Daftar 33 Pemain Timnas Indonesia Proyeksi Piala AFF 2024, Ada 7 Nama Abroad
- Kevin Diks Menawan, FC Copenhagen Amankan 3 Poin