Timnas Indonesia U-19 Kalah 1-3 dari Yeungnam University
jpnn.com, JAKARTA - Timnas Indonesia U-19 kalah 1-3 dari Yeungnam University dalam uji coba di Riverside Soccer Field, Daegu, Korsel pada Rabu (13/4).
Skor ini lebih kecil dari kekalahan pertama kontra Yeungnam, 1-5.
Laga sparring ini berlangsung dalam tiga babak dengan waktu 30 menit di setiap babaknya.
Dominasi tim yang seumur dengan pemain-pemain Indonesia tersebut begitu terlihat.
Terbukti, pada babak pertama, skor ditutup dengan 0-2. Skuad Garuda Nusantara tertinggal dari Yeungnam.
Setelah turun minum, permainan Indonesia membaik. Shin Tae Yong menyiapkan kontrastrategi yang bagus, sehingga permainan Yeungnam bisa diantisipasi.
Setelah bertarung sengit, skor pada babak kedua ini tak berubah. Tak ada gol tercipta, sehingga skor 0-2 bertahan.
Pada babak ketiga, Indonesia sempat mencetak gol via Subhan Fajri.
Timnas Indonesia U-19 kalah 1-3 dari Yeungnam University dalam uji coba di Riverside Soccer Field, Daegu, Korsel pada Rabu (13/4).
- Indonesia vs Arab Saudi 2-0: Marselino Ferdinan Mengaku Punya Firasat
- Indonesia vs Arab Saudi: Shin Tae Yong tak Hanya Memuji Marselino Ferdinan
- Marselino Ferdinan 2 Gol, Ada Pemain Timnas Indonesia Blak-blakan Memberi Sanjungan
- Nasib Shin Tae-yong, Antara Ocehan di Medsos & Sikap Suporter Sejati Timnas Indonesia
- Diterpa Badai Kritik, Shin Tae Yong Curhat Begini
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Shin Tae Yong tidak akan Memaksakan Memainkan Kevin Diks