Timnas Indonesia U-19 Menang, Ini Jadwal Pertandingan Selanjutnya

Mochammad Supriadi, yang mencetak satu gol ke gawang Qatar, menyebut bahwa kemenangan itu diraih berkat upaya dan kerja sama tim baik di dalam maupun luar lapangan.
"Hari ini kami bermain kompak dan bekerja keras," tutur Supriadi.
Timnas Indonesia U-19 berhasil mengalahkan Qatar dengan skor 2-1 dalam laga uji coba yang digelar di Stadion SRC Mladost, Cakovec, Kroasia, Kamis (17/9) malam WIB.
Qatar unggul terlebih dahulu melalui gol melalui Jassim Mohammed Al-Mehairi pada menit ke-12.
Indonesia kemudian membalas melalui sepakan penalti Brylian Aldama (17') dan memastikan kemenangan berkat gol Mochammad Supriadi (84').
Itu menjadi kemenangan pertama Indonesia dari empat laga uji coba yang telah dilewati di Kroasia.
Sebelumnya, Timnas Indonesia U-19 kalah 0-3 dari Bulgaria dan takluk 1-7 dari Kroasia, lalu seri 3-3 ketika bertemu Arab Saudi.
Berikutnya, timnas Indonesia U-19 akan kembali menjajal kekuatan Qatar dalam laga uji coba kedua antara kedua tim di Kroasia pada Minggu (20/9).
Timnas Indonesia U-19 menang atas Qatar, berikut ini jadwal pertandingan Garuda Nusantara besutan Shin Tae Yong.
- Begini Persiapan Timnas Indonesia Menjelang Lawan Korea Utara di Piala Asia U-17 2025
- Piala Asia U-17 2025: Kelebihan Timnas Indonesia di Mata Korea Utara
- Timnas Indonesia Dipastikan Hadapi Korea Utara di Perempat Final Piala Asia U-17
- Hasil Babak Grup Piala Asia U-17 2025: Indonesia dan Uzbekistan Digdaya, Australia Apes
- Link Streaming Timnas Indonesia Vs Afganistan: Pemain Pelapis Giliran Unjuk Gigi
- Piala Asia U17, Timnas Indonesia Tetap Incar Poin Penuh Menghadapi Afganistan