Timnas Indonesia vs Argentina: 5.596 Personel Gabungan untuk Pengamanan
Para fan dari Indonesia yang hadir ke lokasi penjemputan tidak bisa melihat langsung para pemain yang memperkuat Argentina pada Piala Dunia 2022 itu.
Dari informasi yang dihimpun, setelah para pemain dan ofisial semuanya berkumpul, rombongan Timnas Argentina itu pun langsung dibawa panitia pelaksana ke dalam dua unit kendaraan bus menuju hotel di Jakarta.
Penjagaan dan iring-iringan pengawal dari rombongan bus itu juga berlangsung diperketat oleh aparat kepolisian selama perjalanan menuju Jakarta.
Diperkirakan Argentina akan tetap diperkuat oleh sejumlah pemain yang tampil melawan Australia pada Kamis (15/6).
Selain Martinez dan De Paul, pemain-pemain lain yang terlihat melakukan penerbangan ke Indonesia adalah Giovani Lo Celso, Nahuel Molina, Cristian Romero, Guido Rodriguez, Marcos Acuna, Geronimo Rulli, German Pezzella, Enzo Fernandez, Alejando Garnacho, dan Leandro Paredes. (antara/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
Timnas Indonesia vs Argentina, 5.596 personel gabungan dikerahkan untuk mengamankan pertandingan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan.
Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi
- Ocehan Roberto Mancini Soal Timnas Indonesia Perlahan Terbukti
- Markas Judol di Leuwipanjang Bandung Digerebek, Berkamuflase jadi Toko Pakaian
- Ada Tumbal di Balik Kemenangan Timnas Indonesia atas Arab Saudi
- Darmizal Apresiasi Langkah Erick Thohir Mentransformasi Sepak Bola Nasional
- 5 Berita Terpopuler: Siap-Siap Perubahan Penempatan Guru PPPK, Ada yang Menolak, Ternyata
- Kualifikasi Piala Dunia 2026: Timnas Indonesia Akan Kembali Berjuang di Bulan Puasa