Timnas Indonesia vs Filipina: Ragnar Oratmangoen Bertekad Cetak Gol Perdana di GBK
Mengutip catatan RSSSF (Rec.Sport Soccer Statistic Foundation), Indonesia memiliki catatan 23 kemenangan, empat kali imbang, dan satu kali kalah dari Filipina.
Meski di atas kertas Indonesia memiliki keunggulan atas Filipina, Ragnar mengatakan bahwa dia dan rekan-rekan setimnya tidak meremehkan sang lawan walaupun tetap optimistis akan dapat meraup tiga poin, sekaligus mengamankan langkah ke putaran ketiga.
“Perasaan untuk pertandingan besok, jelas itu adalah pertandingan yang berat. Seperti yang telah saya katakan sebelumnya saya memiliki keyakinan terhadap kemampuan tim ini untuk pertandingan besok, bahwa kami dapat memenangi pertandingan,” ujar pemain Fortuna Sittard tersebut.
Indonesia saat ini menghuni posisi kedua klasemen sementara Grup F putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Tim Garuda memerlukan kemenangan atas Filipina yang berada di posisi juru kunci untuk mengamankan satu tiket ke putaran ketiga mendampingi Irak yang telah lebih dahulu memastikan diri lulus ke putaran tersebut. (antara/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
Timnas Indonesia vs Filipina berlangsung hari ini di GBK. Ragnar Oratmangoen bertekad mencetak gol perdananya di GBK.
Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi
- Ocehan Roberto Mancini Soal Timnas Indonesia Perlahan Terbukti
- Ada Tumbal di Balik Kemenangan Timnas Indonesia atas Arab Saudi
- Kualifikasi Piala Dunia 2026: Timnas Indonesia Akan Kembali Berjuang di Bulan Puasa
- Pelatih Bahrain Menantikan Duel Melawan Timnas Indonesia
- Mengintip Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026, Seberapa Dekat?
- Persaingan Grup C Memanas, Kapan Timnas Indonesia Main Lagi?