Timnas Jalani Laga Penentuan: Ayo, Sikat Thailand!
jpnn.com, KUALA LUMPUR - Timnas basket putri Indonesia bakal menghadapi Thailand di MABA Stadium, sore nanti.
Pertandingan ini menjadi laga hidup mati pertama untuk menjaga peluang memetik medali di SEA Games ke-29 Kuala Lumpur.
Kedua tim saat ini sama-sama telah bermain empat kali dan memperoleh tiga kali menang dan sekali kalah.
Thailand Rabu kemarin (23/8) baru saja meraih kekalahan pertama saat tumbang di tangan Filipina 67-69.
Hasil itu pun membuat tim merah putih secara hitung-hitungan lebih punya peluang finish di posisi lebih baik pada kejuaraan bersistem round robin ini.
Pasalnya, usai bertanding kontra Indonesia sore nanti, Thailand di laga terakhir besok (26/8) masih harus menghadapi juara bertahan sekaligus tuan rumah Malaysia. Malaysia tidak lain adalah tim yang juga mengalahkan Gabriel Sophie dkk 57-72 pada Selasa (22/8)
Sementara Indonesia, pasca laga kontra Thailand sore nanti akan langsung menghadapi Singapura besok.
Jika bisa memetik dua kemenangan, tim asuhan Kin Dong-won masih punya kesempatan memetik medali emas. Namun, sambil berharap keajaiban Malaysia tergelincir saat bertemu Myanmar (hari ini) atau Thailand (besok).
Timnas basket putri Indonesia bakal menghadapi Thailand di MABA Stadium, sore nanti.
- Digebuk Selandia Baru, Timnas Basket Putri Indonesia Kembali Telan Kekalahan Telak
- Srikandi Muda Indonesia Telan Kekalahan Telak di FIBA U-18 Women’s Asia Cup 2024
- Ganyang Malaysia, Timnas Basket Putri U-18 Indonesia Dianggap Belum Maksimal
- SEABA U18 Women’s: Keira Ammabel Bawa Timnas Basket Putri Indonesia Ganyang Malaysia
- Banyak Melakukan Kesalahan, Timnas Basket Putri Indonesia Tumbang di Tangan Jepang
- Timnas Basket Putri Indonesia Dapatkan Pelajaran Berharga Seusai Dihajar China