Timnas Menang, Kang Emil Ikut Seru-seruan Bareng Suporter di Tribune

jpnn.com - BOGOR - Wali Kota Bandung Ridwan Kamil turut larut dalam kegembiraan merayakan kemenangan Timnas Indonesia atas Thailand dalam final leg pertama Piala AFF 2016.
Hadir langsung di Stadion Pakansari, Bogor, Kang Emil tampak bergembira di tribune penonton. Momen tersebut dia abadikan dalam foto selfie bersama suporter timnas asuhan Alfred Riedl ini.
"Indonesia !!! Indonesia !!! Biar tarang lenang yang penting Menang 2-1 sesuai prediksi. Sukses juga untuk #PersibDay 1-0," tulis caption foto sebagai ungkapan gembira yang diunggah di akun Instagramnya sesaat setelah pertandingan usai.
Atas luapan kegembiraan ini pun Ridwan Kamil menuai pujian dari netizen yang bersua di kolom komentar.
"Mantap Pak emill," puji akun muhamadfaisalsaleh
"Alhamdulillah," sahut akun aathayati yang mengucapkan rasa syukur.
Ridwan Kamil diketahui memang penggila sepak bola. Tak jarang ia juga menyaksikan pertandingan klub kebanggan Kota Bandung, Persib di Stadion Si Jalak Harupat.
Timnas Indonesia berhasil menundukan Thailand dengan skor 2-1 atas gol yang dicetak Rizky Pora dan Hansamu Yama. Final leg kedua akan digelar 17 Desember di Stadion Rajamangala, Bangkok. (mg5/JPNN)
BOGOR - Wali Kota Bandung Ridwan Kamil turut larut dalam kegembiraan merayakan kemenangan Timnas Indonesia atas Thailand dalam final leg pertama
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pebulu Tangkis Pelapis Pelatnas Unjuk Gigi di Singapura
- Liga 1: Taktik 'Parkir Bus' Madura United Buat Persib Kesulitan Mencetak Gol
- PSSI Putuskan Nasib Indra Sjafri Hari Ini
- Everton vs MU, Setan Merah Terhindar dari Kekalahan
- Korea Tak Gentar Bermain di Antara 8 Ribu Penggemar Timnas Basket Indonesia
- Liga 1: Respons Pelatih Madura United Setelah Menahan Imbang Persib Bandung