Timnas Panggil Tiga Pemain Bali United, Begini Respons Coach Teco
Tetapi Coach Teco mengatakan jika pihaknya masih menunggu keputusan dari PSSI mengenai hal ini.
“Kami masih tunggu dari PSSI apakah boleh atau tidak untuk penundaan ini. Tetapi saya pikir, bukan hanya untuk satu tim saja. Tetapi, kalau bisa semua tim yang pemainnya dipanggil ke Timnas. Bali United juga harus mendapatkan perlakuan yang sama,” ucap Teco seperti dilansir Radar Bali (Jawa Pos Group).
Meskipun kabar ini masih simpang siur termasuk jadwal pasti pemanggilan, tetapi dia meminta PSSI bisa bersikap adil kepada semua tim.
“Pemain yang dipanggil bisa main semua atau tidak sama sekali. Itu saja. Saya juga belum tahu kepastiannya. Tetapi kelihatannya boleh untuk bermain dan kabar ini belum 100 persen juga,” beber mantan arsitek Persija Jakarta tersebut.(JPG/rb/lit/mus/JPR)
Stefano Lilipaly, Irfan Bachdim, dan Ricky Fajrin. Tiga pemain Bali United ini dipanggil untuk pemusatan latuhan (TC) Timnas Indonesia di bawah asuhan Simon McMenemy mulai tanggal 31 Mei – 4 Juni mendatang.
Redaktur & Reporter : Friederich
- Kata Erick Thohir Soal Kans Naturalisasi Emil Audero
- Pertandingan Bali United Vs Persib Resmi Ditunda, Ini Sebabnya
- Moncer di Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan Segera Debut di Oxford United?
- Mees Hilgers Kabarnya Diminati Klub Spanyol dan Italia, Sang Agen Bilang Begini
- Ocehan Roberto Mancini Soal Timnas Indonesia Perlahan Terbukti
- Ada Tumbal di Balik Kemenangan Timnas Indonesia atas Arab Saudi