Timnas Proyeksi Piala Dunia U-20 Gelar TC Lagi, Ini Jadwalnya

jpnn.com, JAKARTA - Rangkaian pemusatan latihan atau training camp (TC) di Korsel untuk Timnas U-19 Indonesia sudah selesai pada 16 April lalu.
Kini, tim dipulangkan ke Indonesia dan pemain dikembalikan ke klubnya masing-masing.
Shin Tae Yong memastikan TC untuk tim yang diproyeksikan tampil di Piala Dunia U-20 2023 mendatang bakal dijalankan lagi pada Mei nanti.
Pelatih asal Korsel itu menyampaikan kepastian itu saat melepas kepulangan tim dari Korsel ke Indonesia.
"Nanti, 15 Mei akan ada training camp lagi ," kata Shin Tae Yong di YouTube PSSI.
Pelatih yang gemar menyantap nasi goreng saat berada di Indonesia itu memastikan banyak ilmu yang didapatkan pemain selama di Korsel.
Pasalnya, selain program uji coba yang dilakukan menghadapi banyak tim yang lebih kuat dari Indonesia U-19, pemain juga digembleng dasar kemampuan sepak bolanya.
"Menurut saya, kalian mendapat pengalaman baik selama TC di Korsel. Di dalam sepak bola, paling penting itu dasar. Banyak pemain lihat jauh ke depan, tanpa lihat dasar," ucap Shin Tae Yong.
Timnas U-19 Indonesia yang diproyeksikan untuk tampil di Piala Dunia U-20 2023 mendatang dikembalikan ke klubnya masing-masing, apa program selanjutnya?
- PSSI Umumkan Komposisi Pelatih Timnas Indonesia, Kental Aroma Belanda
- MSIG Bangga jadi Title Partner Pertama 'ASEAN MSIG Serenity Cup'
- Resmi Jadi WNI, Emil Audero, Joey Mathijs, dan Dean Ruben Terlihat Semringah
- Inilah Hasil Drawing Barati Cup International East Java 2025
- PNM Liga Nusantara Buka Bakat Pesepak Bola & UMKM Lokal
- Tiket Laga Timnas Indonesia vs Bahrain Habis Terjual