Timnas Siap ke Asian Games

Timnas Siap ke Asian Games
Suporter Timnas Indonesia. Foto: dok.JPNN

JAKARTA - Lampu Hijau dari Komite Olimpiade Indonesia (KOI) untuk memfasilitasi secara administrasi tim sepakbola yang ingin berangkat ke Asian games 2014 ditanggapi PSSI. Mereka siap untuk menindaklanjuti pernyataan dari KOI tersebut.

    

Sekjen PSSI Joko Driyono menegaskan bahwa PSSI sejatinya sangat ingin mengirimkan tim ke Asian Games yang digelar di Incheon, Korsel, September mendatang. Tapi, secara adimistrasi mereka harus melalui KOI untuk Multi even seperti ini.

    

"Kami bergantung KOI, kalau sudah ada pernyataan seperti itu, ya kami akan segera bicarakan keputusan PSSI, di level Exco. Nanti Exco yang memutuskan tentang kebijakan KOI ini," katanya, tadi malam (2/1).

    

Joko menyebut, adanya ajang empat tahunan itu justru bagus untuk Timnas U-23. Dengan syarat yang dikirmkan hanya Timnas U-23, itu menjadi keuntungan dari Timnas yang memang diproyeksikan untuk ke depan tersebut.

    

JAKARTA - Lampu Hijau dari Komite Olimpiade Indonesia (KOI) untuk memfasilitasi secara administrasi tim sepakbola yang ingin berangkat ke Asian games

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News