Timnas Tak Hanya Bertahan
Sabtu, 23 Maret 2013 – 07:07 WIB

Timnas Tak Hanya Bertahan
Pelatih Timnas Rahmad Darmawan juga menunjukkan semangat tinggi menjelang laga ini. Meski tidak diunggulkan, Rahmad berjanji tak akan menerapkan permainan negatif dalam pertandingan ini. Dia ingin menyajikan permainan menghibur agar kerinduan masyarakat menyaksikan Timnas yang sudah bersatu dengan materi terbaik tercapai.
"Kami tidak hanya akan bertahan. Kami mencoba bermain normal, kami akan bertahan dan menyerang dengan seimbang. Kami akan memberikan permainan yang menghibur," katanya saat ditemui dalam sesi latihan Jumat (22/3).
Menurut Rahmad, kans masing-masing tim untuk meraih poin sama besar. Dia ingin anak didiknya mampu menerapkan strategi permainan dengan maksimal dan menunjukkan semangat juang yang tinggi .
Rahmad meyakini energi permainan Timnas semakin berlipat dengan dukungan puluhan ribu suporter dari penjuru Indonesia yang mulai mengalir ke Jakarta sejak kemarin. Apalagi, Ekspektasi tinggi juga mengiringi Timnas yang sudah bersatu.
JAKARTA - Timnas akan melakoni laga lanjutan Pra Piala Asia (PPA) 2015 melawan Arab Saudi Di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), nanti malam.
BERITA TERKAIT
- IBL All Star 2025 Bukan Sekadar Pertandingan, Ada Format Baru
- Port FC Umumkan Asnawi Mangkualam Gabung ASEAN All Star
- Imran Nahumarury Terpilih Jadi Pelatih Terbaik Liga 1 Edisi Maret 2025
- Menjelang Laga Kontra PSS, Persib Siapkan 2 Amunisi Baru
- Leeds United & Burnley Promosi ke Premier League
- Liga 1 Menyisakan 5 Pertandingan, Hanya 3 Pemain Persib yang Belum Tampil