Timnas Thailand Didukung Suporter Berjilbab...

jpnn.com - BOGOR - Tim Thailand tidak sendiri dalam laga pertama final Piala AFF 2016.
Menghadapi Indonesia di Stadion Pakansari, Bogor, Rabu (14/12), sesaat lagi, mereka didukung oleh puluhan suporter yang sengaja datang dari Thailand.
Selain dari Thailand, ada juga suporter Thailand yang selama ini memang tinggal di Indonesia. Beberapa di antaranya ada yang berjilbab. Salah satunya adalah Siriluk Ninrat. Dia sengaja datang bersama rekan-rekannya yang lain dari kampusnya.
"Saya sudah dua tahun di sini, kuliah di Uhamka. Saya diajak teman-teman untuk beri dukungan ke Timnas Thailand, karena itu saya berangkat," katanya disambut chant-chant khas Thailand oleh rekan-rekannya yang lain.
Tak hanya datang dengan tangan kosong, para suporter Thailand juga membawa drum jumbo dan bendera raksasa Thailand. Mereka ada di tribun VIP bawah. Mereka diizinkan masuk terlebih dulu oleh panitia untuk menempati tribun tersebut.
Mereka datang secara rombongan menggunakan bus kecil yang sengaja disewa untuk pertandingan. Sebagian dari mereka diberangkatkan oleh Kedubes Thailand di Indonesia. (dkk/jpnn)
BOGOR - Tim Thailand tidak sendiri dalam laga pertama final Piala AFF 2016. Menghadapi Indonesia di Stadion Pakansari, Bogor, Rabu (14/12), sesaat
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Menjelang Laga Kontra PSS, Persib Siapkan 2 Amunisi Baru
- Leeds United & Burnley Promosi ke Premier League
- Liga 1 Menyisakan 5 Pertandingan, Hanya 3 Pemain Persib yang Belum Tampil
- Piala Sudirman 2025: Alasan Ester Ditunjuk Jadi Pengganti Jorji
- Kawhi Leonard Cemerlang, Clippers Menang di Kandang Nuggets
- Sudirman Cup 2025: Harapan di Tengah Tantangan Tim Bulu Tangkis Indonesia