Timnas U-19 Buka Peluang Lolos
Kamis, 03 November 2011 – 06:18 WIB
KUALA LUMPUR - Hasil positif kembali diraih timnas U-19 Indonesia di kualifikasi Piala Asia U-19 2012. Setelah di laga pertama Sabtu kemarin timnas U-19 menahan imbang Tiongkok 0-0, di laga kedua yang dihelat di lapangan Majlis Bandaraya Petaling Jaya (MBPJ) Kuala Lumpur Malaysia kemarin siang, tim besutan Cesar Payovich itu berhasil menggebuk Macau dengan skor telak 3-0. Pada pertandingan kemarin, Macau harus bermain dengan 10 orang sejak menit ke-75 karena Lei Chi Kuan mendapat kartu kuning kedua dan harus keluar lapangan.
Untuk sementara timnas U-19 menempati posisi teratas klamsemen sementara Grup G dengan poin 4. Tiga gol kemenangan timnas U-19 lahir di babak kedua. Masing-masing dicetak
Baca Juga:
Novri Setiawan (48') dan dua gol lainnya diborong Abdul Rahman Lestaluhu di menit ke-63 dan 78. Diajang ini Indonesia diwakili mayoritas pemain tim SAD (Sociedad Anonima Deportiva) yang sudah sekitar dua tahun lebih berguru ke Uruguay.
Baca Juga:
KUALA LUMPUR - Hasil positif kembali diraih timnas U-19 Indonesia di kualifikasi Piala Asia U-19 2012. Setelah di laga pertama Sabtu
BERITA TERKAIT
- Pesan Menpora Dito kepada PBSI di Bawah Kepemimpinan Fadil Imran
- PBSI Beberkan Target di Indonesia Masters 2025, Sektor Mana Jadi Andalan?
- Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025: Mengintip Preran Vital Tenaga Medis
- Dukung Pertamina Eco Run Fest 2024, PertaLife Insurance Berikan Proteksi untuk Pelari
- Skuad Thailand di Piala AFF 2024, 4 Nama Kondang Absen
- Daftar Harga Tiket Indonesia Masters 2025, Mulai Rp 90 Ribu