Timnas U-19 Kalah 0-3, Shin Tae-yong Malah Bilang Begini...
jpnn.com, JAKARTA - Manajer pelatih tim nasional Indonesia Shin Tae-yong rupanya tidak memermasalahkan kekalahan anak-anak asuhnya.
Padahal, Timnas U-19 kalah cukup telak, 0-3 dari Bulgaria, Sabtu (5/9) kemarin.
"Tidak masalah meski harus kalah," ujar Shin, sebagaimana dikutip dari laman resmi PSSI di Jakarta, Minggu (6/9).
Juru taktik asal Korea Selatan itu menegaskan, timnas U-19 masih terus berproses menjadi lebih baik.
Performa David Maulana dan kawan-kawan akan terus ditingkatkan dengan berbagai menu latihan yang akan diberikan.
"Yang jelas tim masih berproses, karena materi latihan dengan intensitas tinggi dan para pemain sudah menunjukkan kerja kerasnya di pertandingan tadi," ucapnya.
Sementara itu bek timnas U-19 Bayu Mohammad Fiqri mengakui, skuadnya kurang fokus, khususnya di 15 menit terakhir pertandingan sehingga kebobolan tiga gol.
Namun, Bayu juga mengakui Bulgaria tim yang bagus.
Timnas U-19 Indonesia kalah telak 0-3 dari Bulgaria, Shin Tae-yong malah bilang begini...
- Piala AFF 2024, Timnas Indonesia tidak Berkandang di SUGBK
- Persiapan Piala AFF 2024, PSSI Panggil 31 Pemain, Ini Daftarnya
- Piala AFF 2024: Shin Tae Yong Panggil 4 Muka Baru ke Timnas Indonesia
- Timnas Indonesia Dinilai Janggal Belum Mengumumkan Skuad Piala AFF 2024
- Shin Tae-yong Saksikan Konser Dua Dekade Kotak
- Indonesia vs Arab Saudi 2-0: Marselino Ferdinan Mengaku Punya Firasat