Timnas U-19 Segrup UEA, Australia dan Uzbekistan

Timnas U-19 Segrup UEA, Australia dan Uzbekistan
Timnas Indonesia U-19. Foto: JPNN.com

jpnn.com - YANGON -- AFC telah melakukan drawing turnamen Piala Asia U-19 yang akan berlangsung di Myanmar Oktober mendatang. Hasilnya, Indonesia berada di Grup B, bersama Australia, Uni Emirat Arab (UEA) dan Uzbekistan.

Acara pengundian berlangsung secara terbuka di Grand Ball Room Park Royal Hotel Yangon, Myanmar, Kamis (24/4). Ada 16 negara yang lolos dalam putaran final Piala Asia U-19 ini, lima di antaranya adalah negara ASEAN.

Dalam proses pengundian, AFC membagi 16 peserta ke dalam 4 pot. Timnas Indonesia U-19 berada di pot 4 bersama Indonesia, Oman, Vietnam dan Yaman.

Setelah Presiden Asosiasi Sepakbola Myanmar, Zaw Zaw, memberikan sambutan, pengundian langsung dilakukan untuk Pot 4. Yaman masuk Grup A dan Indonesia masuk Grup B, Vietnam di Grup C dan Oman ke Grup D.

Pengundian ini sedikit menguntungkan Indonesia. Pasalnya, Timnas U-19 baru saja melakukan ujicoba sebanyak dua kali dengan UEA. Hasilnya, Indonesia dua kali memenangkan pertandingan ujicoba tersebut. (abu/jpnn)

Drawing Piala Asia U-19 di Myanmar:
Grup A

Myanmar
Iran
Thailand
Yaman

Grup B
Uzbekistan
Australia
Uni Emirat Arab
Indonesia

Grup C
Korea Selatan
Jepang
Cina
Vietnam

YANGON -- AFC telah melakukan drawing turnamen Piala Asia U-19 yang akan berlangsung di Myanmar Oktober mendatang. Hasilnya, Indonesia berada di

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News