Timnas U-22 Indonesia vs Kamboja: Garuda Muda Hanya Menang Tipis

jpnn.com - Timnas U-22 Indonesia hanya menang tipis 2-1 saat jumpa Kamboja pada laga terakhir Grup A SEA Games 2023.
Duel Indonesi vs Kamboja pada laga terakhir Grup A SEA Games 2023 dihel di Stadion Olympic, Phnom Penh, Rabu (10/5) malam.
Pernampilan Skuad Garuda Muda di laga ini tak banyak berubah meski menurunkan mayoritas pemain pelapis pada SEA Games 2023 ini.
Kamboja yang didukung puluhan ribu suporter terlihat mencoba menguasai permainan. Namun, strategi yang dibangun oleh Indra Sjafri membuat Timnas U-22 Indonesia mampu meredam setiap serangan.
Setelah terus mengurung pertahanan Kamboja, Indonesia akhirnya memecah kebuntuan melalui aksi Titan Agung Bagus.
Keunggulan 1-0 membuat Indonesia tetap bermain menyerang. Di sisi lain, Kamboja mencoba memaksimalkan serangan balik.
Sampai menit ke-30, ada dua peluang apik diciptakan Kamboja. Namun, kesigapan lini pertahanan Garuda Muda membuat serangan tersebut bisa dipatahkan.
Petaka bagi Indonesia tiba pada masa injury time babak pertama. Berawal dari sepak pojok, Kamboja menyamakan kedudukan lewat sundulan pemainnya. Papan skor pun berubah 1-1, yang bettahan hingga turun minum.
Timnas U-22 Indonesia hanya menang tipis saat jumpa Kamboja pada laga terakhir Grup A SEA Games 2023.
- Perempat Final Orleans Masters 2025: Peluang Besar Ganda Campuran Unjuk Gigi
- SP IMPPI Desak Pemerintah Bentuk Tim Gabungan untuk Tangani Kasus TPPO di Kamboja
- Kunjungi Indonesia, GDCE Kamboja Pelajari Cara Bea Cukai Menerapkan Kesetaraan Gender
- Terima Kunjungan Delegasi Malaysia & Kamboja, Bea Cukai Memperkuat Kerja Sama Bilateral
- Absen di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025, DMX Punya Peluang Tampil di SEA Games
- Tak Ada Shin Tae Yong, Siapa Pelatih Timnas Indonesia di SEA Games 2025?