Timnas U-23 Hadapi Malaysia U-23 untuk Lihat Kualitas Pemain

Timnas U-23 Hadapi Malaysia U-23 untuk Lihat Kualitas Pemain
Pelatih Timnas U-23, Aji Santoso. Foto: JPNN.Com

jpnn.com - JAKARTA - Timnas Indonesia U-23 yang disiapkan ke Asian Games 2014 akan menggelar ujicoba melawan Malaysia U-23. Rencananya, ujicoba tersebut akan digelar di Yogyakarta, 5 Maret 2014.

Pelatih Timnas U-23, Aji Santoso mengungkapkan, laga menghadapi Malaysia U-23 sangat bagus untuk meningkatkan kualitas timnya.

"Ujicoba internasional tentu bagus buat tim karena kami bisa melihat kualitas masing-masing pemain," kata Aji Santoso seperti dilansir Harian Top Skor, Jumat (21/2).

Sekretaris Badan Tim Nasional (BTN) Sefdin Syaifuddin mengungkapkan, Malaysia sudah memberi konfirmasi bersedia menjalani ujicoba dengan Garuda Muda (sebutan Timnas U-23).

Pemilihan Malaysia sebagai lawan ujicoba sudah sesuai dengan keinginan pelatih Aji Santoso. "Ujicoba ini sudah sesuai dengan keinginan pelatih yang ingin melihat kemampuan pemain," ungkap Sefdin. (abu/jpnn)


JAKARTA - Timnas Indonesia U-23 yang disiapkan ke Asian Games 2014 akan menggelar ujicoba melawan Malaysia U-23. Rencananya, ujicoba tersebut akan


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News