Timnas U-23 Indonesia vs Thailand: Ini Target Khusus Shin Tae Yong

jpnn.com, HANOI - Pelatih Timnas U-23 Indonesia Shin Tae Yong memiliki target tersendiri jelang lawan Thailand dalam semifinal SEA Games 2021 di Thien Truong Stadium, Nam Dinh, Kamis (19/5) sore.
Dia tak mau pertandingan berlanjut ke babak tambahan waktu.
Dengan harapan itu, artinya pelatih asal Korea Selatan tersebut berharap laga selesai dalam waktu normal, 90 menit.
Menurutnya, dengan selesai dalam waktu normal, kondisi fisik pemainnya tak akan terkuras berlebihan dibandingkan jika harus sampai babak tambahan waktu, bahkan adu penalti.
"Pemain sudah lelah, Thailand juga seperti itu. Saya yakin kedua tim pastinya akan berusaha pertandingan selesai dalam 90 menit," katanya, dalam jumpa pers sebelum laga, Rabu (18/5).
Bukan berarti Timnas U-23 Indonesia tak siap jika laga sampai masuk babak tambahan waktu sampai adu penalti. Shin Tae Yong memastikan bahwa pemain-pemainnya sudah cukup siap menghadapi apa pun kemungkinan di semifinal nanti.
"Kami sudah menyiapkan semua kemungkinan. Kami hanya berfokus pada permainan kami dan kami optmistis melaju ke final," tandasnya.
Jika berhasil memenangi pertandingan semifinal, Indonesia bakal menghadapi pemenang pertandingan antara Malaysia melawan Vietnam yang digelar beberapa jam kemudian di hari yang sama.
Target khusus Shin Tae Yong jelang laga Timnas U-23 Indonesia kontra Thailand di semifinal SEA Games 2021, Kamis (18/5).
- Jadi Wapres Federasi Sepak Bola Korsel KFA, Shin Tae Yong Singgung Hasil Timnas U-17
- Shin Tae Yong Ditunjuk Menjadi Waketum Federasi Sepak Bola Korsel
- 3 Berita Artis Terheboh: Kasus Willie Salim Bikin Heboh, Kondisi Titiek Puspa Diungkap
- Keseruan Fuji Bikin Konten Velocity Bareng Shin Tae-yong
- Nobar Timnas Indonesia, Iwan Bule Bicara Fondasi Skuad Garuda Peninggalan Shin Tae Yong
- Nobar Timnas Indonesia vs Bahrain Bersama STY, Harga Tiket Hingga Rp1 Juta