Timnas U-23 Kembali Berlatih, Pahabol Belum Nongol

jpnn.com - DEPOK - Timnas U-23 dijadwalkan mulai menjalani latihan lengkap 30 pemain pasca libur perayaan Natal sore ini. Namun, harapan agar semua pemain berlatih bersama kembali hampir pasti tak tercapai.
Satu pemain, Ferinando Pahabol ternyata belum bergabung dengan pemain lain di tempat pemusatan latihan Timnas, Bojongsari, Depok, Jawa Barat. Alasannya, dia masih berada di kampung halamannya.
"Saya pastikan kurang satu, Pahabol masih di Jayapura, belum datang," kata pelatih Timnas U-23 Aji Santoso, Sabtu (27/12) siang.
Pelatih 43 tahun tersebut sudah mendapatkan laporan dari pemain bersangkutan. Katanya, lanjut Aji, Pahabol baru bisa tiba di Jakarta malam ini."Mau bagaimana lagi, pesawatnya mungkin sulit. Tapi dia sudah bilang kalau akan kembali ke Timnas," tegasnya.
Selain Pahabol, sebelumnya ada Gilbert Dwaramury dan Gavin Kwan Adsit yang juga pulang kampung untuk merayakan Natal. Keduanya disebut sudah bergabung dengan pemain-pemain lainnya. (upi/mas)
DEPOK - Timnas U-23 dijadwalkan mulai menjalani latihan lengkap 30 pemain pasca libur perayaan Natal sore ini. Namun, harapan agar semua pemain berlatih
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pengakuan Blak-blakan Pelatih Madura United Seusai Laga Melawan Persebaya
- Sudirman Cup 2025: Menanti Sinergi Pemain Senior dan Junior
- NBA Playoffs: Thunder Mencukur Grizzlies dengan Rekor Gila!
- Final Four Proliga 2025: Hanya LavAni yang Belum Ternoda
- Arema Lakoni 2 Partai Kandang di Bali, Bukan Hanya Melawan Persebaya
- 2 Kartu Merah, Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 2025